Soal PTS Tema 6 Kelas 6 SD MI Semester 2 Tahun 2022: Kunci Jawaban+Pembahasan, Menuju Masyarakat Sejahtera

- 9 Maret 2022, 15:20 WIB
Soal PTS atau UTS Matematika kelas 1 SD dan MI Tema 5 dan Tema 6 semester 2 beserta kunci jawaban, Kurikulum 2013.
Soal PTS atau UTS Matematika kelas 1 SD dan MI Tema 5 dan Tema 6 semester 2 beserta kunci jawaban, Kurikulum 2013. /Pexels.com/ Ida Bagus Anggarama

Portal Pati - Berikut latihan soal PTS tema 6 kelas 6 SD MI semester 2 tahun 2022 dengan kunci jawaban terlengkap dan pembahasan.

Artikel kali ini memaparkan soal PTS tema 6 berjudul Menuju Masyarakat Sejahtera untuk kelas 6 SD MI beserta kunci jawaban dan pembahasan.

Diharap kunci jawaban dan pembahasan soal PTS tema 6 bisa membantu adik-adik kelas 6 dalam persiapan penilaian tengah semester sekolah.

Baca Juga: Viral FYP Terbaru! Jenis Emoji Gratis Ini yang Digunakan di Game Emoji Mix oleh TikTok

Dilansir dari rangkuman materi di buku tema 6 kelas 6 Kemendikbud, berikut pembahasan menurut Diana Zulani S.Pd. alumni Universitas Terbuka prodi PGSD.

1. Berikut ini yang merupakan sebagai siswa di lingkungan rumah yang benar, kecuali….

a. Kewajiban belajar

b. Kewajiban untuk membantu orang tua mencari uang

c. Kewajiban menjalankan perintah agama

d. Kewajiban membantu orang tua membersihkan pekerjaan rumah

jawaban: b

Mencari uang adalah kewajiban orang tua.

Baca Juga: Soal UTS PTS Tema 5 Kelas 2 SD MI Semester 2 Kurikulum 2013 Serta Kunci Jawaban dan Pembahasan, Pengalamanku

2. Dalam UUD 1945 Pasal 31 ayat (1) berisi hak tentang….

a. Mendapat perlindungan hukum

b. Memeroleh fasilitas pelayanan kesehatan

c. Mendapat pendidikan

d. Kemerdekaan berserikat dan berkumpul serta mengeluarkan pikiran

jawaban: c

UUD 1945 Pasal 31 ayat (1) berisi tentang hak seseorang mendapatkan pendidikan.

3. Pengertian hak yang paling tepat adalah….

a. Sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang atau sesuatu yang seharusnya diterima seseorang.

b. Sesuatu yang tidak mutlak menjadi milik seseorang

c. Sesuatu yang tidak harus dimiliki seseorang

d. Sesuatu yang wajib dimiliki seseorang

jawaban: a

Hak adalah sesuatu yang berhak didapatkan oleh seseorang.

4. Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri anak laki-laki yang mengalami puber adalah….

a. Tumbuh payudara yang membesar

b. Tumbuh kumis, jambang, dan janggut

c. Pinggul yang membesar

d. Suara melengking

jawaban: b

Opsi a, c, dan d adalah ciri pubertas anak perempuan.

5. Berikut ciri-ciri anak perempuan yang mengalami masa puber, kecuali….

a. Tumbuhnya rambut halus pada ketiak dan alat kelamin

b. Bahu bertambah lebar dan bidang

c. Payudara membesar

d. Suara jadi melengking

jawaban: b

Opsi b adalah ciri masa pubertas laki-laki.

Baca Juga: Download Lagu Ghost dari Justin Bieber dengan Format MP3 MP4 Kualitas Terbaik Versi DJ dan Ori

6. Usia pubertas anak perempuan adalah….

a. 8-13 tahun

b. 13-15 tahun

c. 5-10 tahun

d. 20-25 tahun

jawaban: a

7. Proklamasi berasal dari kata proclamatio dari bahasa Yunani. Di bawah ini arti dari proclamatio yang benar adalah….

a. Pengumuman resmi kepada seluruh rakyat

b. Pengumuman resmi kepada seluruh negara

c. Undang-undang dasar kepada seluruh rakyat

d. Undang-undang dasar kepada seluruh negara

jawaban: a

Proclamatio adalah pengumuman resmi yang ditujukan kepada seluruh rakyat.

Baca Juga: Lirik Lagu Easy On Me - Adelle: Go Easy On Me Baby Serta Artinya yang Sangat Populer

8. Yang membacakan proklamasi kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 adalah….

a. J Habibie

b. Megawati Soekarno Putri

c. Soekarno-Hatta

d. Abdurrahman Wahid

jawaban: c

9. Tujuan negara berdasarkan pembukaan UUD 1945 adalah, kecuali….

a. melingkungi segenap bangsa dan negara

b. Memajukan kesejahteraan umum

c. Mencerdaskan kehidupan bangsa

d. Memicu keributan

jawaban: d

Memicu keributan bukanlah kegiatan terpuji dan bukan tujuan negara berdasarkan UUD 1945.

Baca Juga: Penasaran Ending Married With Senior, Apakah Happy Ending? Ternyata Seperti Ini

10. Pengertian dari tari kreasi yang benar adalah….

a. Tari yang gerakannya merupakan perkembangan dari gerakan tari modern

b. Tari yang gerakannya seperti tari reog

c. Tari yang gerakannya merupakan perkembangan dari gerak tari tradisional

d. Tari yang gerakannya seperti tari jaipong

jawaban: c

Tari kreasi adalah tari yang gerakannya merupakan hasil perkembangan dari gerak tari tradisional.

Baca Juga: Download Lagu Butterflies oleh Abe Parker: How Do I Tell You I Need You, Viral Medsos MP3 MP4

Demikian latihan soal PTS tema 6 kelas 6 SD MI semester 2 tahun 2022 dengan kunci jawaban terlengkap dan pembahasan.

Disclaimer: artikel ini bertujuan membantu siswa belajar untuk persiapan menghadapi PTS UTS di sekolah. Tidak ada unsur membocorkan soal yang sifatnya rahasia.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Mohammad Zaenul Fikron

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah