SOAL UKK PAT Tema 8 kelas 5 SD MI Semester 2 2022 Materi Lingkungan Sahabat Kita Lengkap Kunci Jawaban!

- 3 Juni 2022, 09:05 WIB
Ilustrasi pembahasan soal dan kunci jawaban PAT PAS UAS PJOK kelas 2 SD dan MI Tema 8 semester 2 UKK 2022 K13, Keselamatan di Rumah.
Ilustrasi pembahasan soal dan kunci jawaban PAT PAS UAS PJOK kelas 2 SD dan MI Tema 8 semester 2 UKK 2022 K13, Keselamatan di Rumah. /PEXELS/Tirachard Kumtanom

Portal Pati - Berikut kumpulan kisi-kisi soal UKK PAT Tema 8 kelas 5 SD MI semeseter 2 tahun 2022 materi Lingkungan Sahabat Kita dan lengkap dengan kunci jawaban tahun 2022.

Pada artikel ini terdapat soal latihan UKK PAT Tema 8 kelas 5 SD MI semeseter 2 tahun 2022 materi Lingkungan Sahabat Kita dan lengkap dengan kunci jawaban yang akan mempersiapkan Ujian Kenaikan Kelas (UKK).

Kumpulan soal latihan PAT materi Lingkungan Sahabat Kita yang dilengkapi dengan kunci jawaban.

Baca Juga: Latihan Soal Lengkap Kunci Jawaban OSN Matematika SMP MTs, Olimpiade Sains Nasional Tingkat Kabupaten 2022!

Untuk penasaran lebih lanjut, soalUKK PAT Tema 8 kelas 5 SD MI semeseter 2 tahun 2022 materiLingkungan Sahabat Kita dan lengkap dengan kunci jawaban dibawah ini.

Dirangkum dari berbagai sumber Berikut kumpulan soal UKK PAT Tema 8 kelas 5 SD MI semeseter 2 tahun 2022 materi Lingkungan Sahabat Kita dan lengkap dengan kunci jawaban

Berikan tanda silang (x) pada jawaban yang benar !

Baca Juga: Bocoran SEMUA JAWABAN Tebak Kata Shopee TANTANGAN HARIAN 3 JUNI 2022 HARI INI TERUPDATE HARI INI CATAT BURUAN

1. Sikap yang timbul dengan adanya keragaman budaya dalam masyarakat adalah…..

a. Mandiri
b. Percaya diri
c. Toleran
d. Tanggung jawab

Jawaban: c

Adanya keragaman budaya dapat menciptakan sikap toleran atau toleransi.

2. Keragaman budaya bangsa yang muncul atas penyesuaian masyarakat terhadap kondisi lingkungan alam sekitarnya adalah…..

a. Pakaian adat
b. Bahasa daerah
c. Kesenian daerah
d. Rumah adat

Jawaban: d

Rumah adat di setiap daerah menyesuaikan dengan kondisi lingkungan alam sekitar.

Baca Juga: Terupdate! Soal UKK PAT Bahasa Sunda Kelas 3 Semester 2 Tahun 2022, Lengkap Kunci Jawaban Soal PAT K13 2022

3. Di bawah ini yang merupakan ciri-ciri teks nonfiksi adalah…..


a. Tidak nyata
b. Cerita fiktif
c. Berdasarkan kenyataan
d. Berdasarkan imajinasi

Jawaban: c

Teks nonfiksi dibuat berdasarkan kejadian yang bersifat nyata.

4. Untuk memudahkan kita dalam memperoleh informasi dari sebuah teks bacaan kita harus…..

a. Membuat peta pikiran
b. Menemukan kalimat yang kita sukai
c. Membaca sekilas saja
d. Membaca teks serta menuliskannya

Jawaban: a

Peta pikiran dapat menggambarkan keseluruhan teks bacaan.

Baca Juga: Soal UKK PAT Matematika Peminatan Kelas 11 SMA MA Semester 2 K13 2022 Lengkap Kunci Jawaban Terbaru!

5. Upacara pembakaran jenazah di Bali dinamakan…..

a. Legong
b. Ngaben
c. Kecak
d. Pendet

Jawaban: b

6. Segala aktivitas atau manfaat yang ditawarkan kepada orang lain (konsumen) disebut…..

a. Jasa
b. Perindustrian
c. Pertanian
d. Perdagangan

Jawaban: a

Contoh pekerjaan di bidang jasa antara lain sopir, guru, dan kurir.

Baca Juga: Lengkap! Soal UKK PAT PAS TIK Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Serta Kunci Jawaban Kurikulum 2013 Terbaru 2022

7. Pada siklus perputaran air, peristiwa penguapan air laut menjadi uap air disebut dengan…..

a. Presipitasi
b. Infiltrasi
c. Evaporasi
d. Kondensasi

Jawaban: c

Evaporasi disebut juga dengan penguapan.

8. Air hujan yang tidak dapat diserap oleh tanah tetapi diserap oleh permukaan tanah sehingga mengalir diatas permukaan tanah kemudian menguap kembali disebut…..

a. Air resapan
b. Air tanah
c. Air permukaan
d. Air danau

Jawaban: c

Air permukaan bermanfaat untuk air minum, irigasi, dan lain sebagainya.

9. Susunan berjenjang dari nada-nada pokok suatu sistem nada disebut…..

a. Pentatonis
b. Tangga nada
c. Nada pelog
d. Interval nada

Jawaban: b

Tangga nada adalah susunan berjenjang dari nada-nada.

Baca Juga: Soal UKK PAT Matematika Peminatan Kelas 11 SMA MA Semester 2 K13 2022 Lengkap Kunci Jawaban Terbaru!

10. Garis imajiner yang dilalui oleh penari saat melakukan gerak tari disebut…..


a. Pola lantai
b. Pola garis
c. Pola gerak
d. Pola irama

Jawaban: a

Pola lantai posisi penari saat menampilkan tariannya.

Demikian soal UAS PAS Tema 8 kelas 5 SD MI semeseter 2 tahun 2022 materi Lingkungan Sahabat Kita terlengkap, semoga bermanfaat.

Disclamer: Soal dan kunci jawaban di atas dibuat hanyalah sebagai bahan referensi belajar dan tidak mutlak.***

Editor: Ahmad Fitrianto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah