Ini 5 Alasan Penting Naik Angkutan Umum atau Berjalan Kaki

- 23 Mei 2024, 20:41 WIB
Ilustrasi jalan kaki
Ilustrasi jalan kaki /

Nah, kendaraan yang menggunakan bahan bakar fosil seperti bensin, solar, atau gas akan menghasilkan jejak karbon dari proses pembakaran bahan bakar tersebut. Dengan selalu bepergian menggunakan kendaraan pribadi artinya kita berkontribusi untuk menghasilkan lebih banyak gas emisi (CO2), terlebih lagi jika kita terjebak macet, dimana mesin kendaraan menjadi panas dan melepas gas emisi ke udara.

Maka dari itu, naik angkutan umum atau berjalan kaki menjadi salah satu upaya untuk mengurangi jejak karbon di bumi.

2. Membuat Tubuh Menjadi Lebih Sehat

Dengan adanya berbagai macam kendaraan, membuat kita lupa dan malas akan pentingnya berjalan kaki. Sedangkan jalan kaki memberikan dampak yang sangat baik bagi tubuh kita. Bepergian dengan berjalan kaki juga bisa sekalian berolahraga kan?

Berikut beberapa manfaat yang akan kita dapatkan:

  • Menjaga kesehatan jantung.
  • Menghindari resiko penyakit kronis.
  • Menjaga kesehatan saluran pencernaan.
  • Mengurasi risiko diabetes dan osteoporosis.
  • Membantu menurunkan berat badan (sekalian diet).
  • Ternyata bepergian berjalan kaki itu merupakan olahraga kecil yang memberikan dampak yang besar bagi kesehatan tubuh kita ya. Masih malas berjalan kaki? Dilatih dari sekarang yuk.

3. Mengurangi Polusi Udara

Emisi gas yang merupakan buangan kendaraan bermotor merupakan faktor utama yang menyebabkan polusi udara. Komponen gas dan partikel hasil buangan kendaraan jika terhirup oleh manusia akan sangat berbahaya.

Pada tingkat konsentrasi tertentu komponen tersebut dapat berakibat langsung pada kesehatan manusia, baik secara mendadak atau akut, menahun maupun kronis dengan gejala-gejala yang kadang tidak terlihat. Dimulai dari iritasi saluran pernapasan, iritasi mata, alergi kulit, hingga kanker paru-paru karena terlalu banyak menghirup udara kotor.

4. Menciptakan Lingkungan yang Bersih dan Nyaman

Dengan menggunakan angkutan umum atau berjalan kaki, secara tidak langsung kita dapat membantu mendukung program mewujudkan lingkungan bersih dan sehat.
Selain itu, program lainnya seperti mengurangi tingkat kemacetan dan keributan di tengah kota juga dapat terwujud. Tak hanya itu, kita juga dapat membantu pemerintah untuk mengoptimalkan subsidi bahan bakar. Sangat membantu bukan?

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah