Teks Khutbah Jumat Lengkap Padat Jelas Cukup 10 Menit Saja, Cocok Dibawakan pada Bulan Februari ini

- 16 Februari 2023, 13:09 WIB
Teks Khutbah Jumat Lengkap Padat Jelas Cukup 10 Menit Saja, Cocok Dibawakan pada Bulan Februari ini
Teks Khutbah Jumat Lengkap Padat Jelas Cukup 10 Menit Saja, Cocok Dibawakan pada Bulan Februari ini /pixabay/Mariakray

Jamaah Jumat yang dirahmati Allah.

Tantangan kehidupan kita hari ini semakin berkembang. Sebab utamanya adalah faktor semakin terbukanya ruang sosial kita dengan orang lain. Kehadiran media sosial membuka ruang itu seluas-luasnya. Seolah-olah tanpa sekat dan batas. Hal ini tentu sedikit banyak berpengaruh pada kualitas amal kesalehan kita. Kesungguhan dan keikhlasan kita dalam beramal saleh terus diuji. Sehingga kita dituntut untuk terus memastikan bahwa amal saleh kita utuh, semata-mata kita persembahkan pada Allah SwT. Allah SwT berfirman:

وَمَآ أُمِرُوٓا۟ إِلَّا لِيَعْبُدُوا۟ ٱللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ ٱلدِّينَ حُنَفَآءَ وَيُقِيمُوا۟ ٱلصَّلَوٰةَ وَيُؤْتُوا۟ ٱلزَّكَوٰةَ ۚ وَذَٰلِكَ دِينُ ٱلْقَيِّمَةِ

“Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama yang lurus, dan supaya mereka mendirikan salat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus.” (QS. Al-Bayinah [98]: 4)

Jamaah Jumat yang dirahmati Allah.

Hal-hal yang dapat mengganggu kualitas amal saleh kita di antaranya adalah sikap riya’, ujub, dan sum’ah. Ketiga sikap ini memiliki kecenderungan yang sama. Yakni kecenderungan untuk selalu menampilkan segala perbuatan baik agar mendapat perhatian dan pujian dari orang lain. Sikap ini sekalipun jangan sampai mengotori perbuatan kita. Sebab celakanya, selain amal saleh kita berpeluang batal, bisa jadi kita lantas terjerumus dalam jurang kesyirikan, na’udzubillah.

Allah SwT menyampaikan dengan tegas melalui sebuah hadis qudsi berikut:

أَنَا أَغْنَى الشُّرَكَاءِ عَنِ الشِّرْكِ مَنْ عَمِلَ عَمَلاً أَشْرَكَ فِيهِ مَعِي غَيْرِي تَرَكْتُهُ وَشِرْكَهُ

“Aku adalah yang paling tidak butuh sekutu, barangsiapa yang mengamalkan suatu perbuatan, yang di dalamnya dia menyekutukan-Ku dengan selain Aku, maka Aku tinggalkan dia dan sekutunya.” (HR. Muslim dan Abu Hurairah)

Jamaah Jumat yang dirahmati Allah.

Halaman:

Editor: Ahmad Fitrianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x