Kapan Lailatul Qadar Ramadhan 2024? Ini Bacaan Niat dan Tata Cara Sholat Lailatul Qadar, Lengkap!

- 28 Maret 2024, 12:28 WIB
Ilustrasi - Kapan Malam Lailatul Qadar Ramadhan 2024? Simak Perkiraan Waktunya
Ilustrasi - Kapan Malam Lailatul Qadar Ramadhan 2024? Simak Perkiraan Waktunya /freepik/Sketsapedia

Portal Pati - Cek tata cara sholat Lailatul Qadar yang lengkap di sini, yuk! Malam Lailatul Qadar adalah salah satu momen spesial yang ditunggu umat muslim di seluruh dunia.

Di mana ini pada malam ini akan banyak umat muslim membaca ayat suci Al Quran untuk mendapatkan pahala yang berlimpah.

Jika kamu ingin tahu lebih lanjut mengenai malam Lailatul Qadar, dalam artikel ini, kami akan membahas dengan lengkap mengenai berbagai hal tentang malam Lailatul Qadar.

Baca Juga: Apa Itu Itikaf? Ini Bacaan Niat, Waktu, Tata Cara dan Syarat Melakukannya

Jadi, tanpa basa-basi simak penjelasannya berikut ini.

Apa Itu Malam Lailatul Qadar?

Malam Lailatul Qadar, yang juga dikenal sebagai Malam Kemuliaan, merupakan malam yang sangat istimewa dalam agama Islam. Keutamaan malam ini terkandung dalam firman Allah SWT dalam Surat Al-Qadr (97:1-3), yang menyatakan bahwa malam Lailatul Qadar lebih baik dari seribu bulan. 

Oleh karena itu, malam ini dianggap memiliki nilai ibadah yang luar biasa tinggi. Malam Lailatul Qadar jatuh pada bulan Ramadhan, tetapi tanggal pastinya tidak diketahui dengan pasti, sehingga umat Islam disarankan untuk memperbanyak ibadah dan doa di 10 hari terakhir bulan Ramadhan, khususnya pada malam-malam yang memiliki potensi menjadi Lailatul Qadar.

Umumnya, umat Islam berupaya untuk bisa meraih keberkahan di malam ini dengan mendekatkan diri kepada Allah melalui berbagai ibadah, seperti sholat, dzikir, dan doa. Kesempatan untuk meraih keberkahan dalam setiap amalan pada malam ini menjadi momen yang sangat dinanti dan diharapkan oleh umat Islam di seluruh dunia.

Baca Juga: Apakah Ngupil dan Mengorek Telinga Bisa Membatalkan Puasa? Simak Penjelasan Lengkapnya 

Halaman:

Editor: Ahmad Fitrianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x