Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 Tahun 2022

22 Mei 2022, 18:08 WIB
contoh soal ujian sekolah PJOK kelas 6 dan kunci jawaban 2022 /

Portal Pati - Soal PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 Tahun Pelajaran 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban Lengkap.

Contoh Soal PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru dibawah ini dapat dijadikan sebagai bahan tambahan belajar serta latihan dalam menjawab soal IPS kelas 7 SMP.

Soal PAT IPS kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 mengacu pada buku paket.

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tebak Kata Shopee Tantangan Harian 22 Mei 2022 TERUPDATE HARI INI! Hanya Disini SIMAK LENGKAP

Langsung saja, Berikut ini Contoh Soal PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban Terbaru yang dikutip Portal Pati dari berbagai sumber bisa disimak dibawah ini :

Soal PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013

1. Manusia juga dikenal sebagai mahluk ekonomi ( homo economicus ) karena ….
A. manusia tidak dapat hidup tanpa bantuan orang lain
B. manusia selalu ingin memenuhi kebutuhan
C. manusia adalah mahluk ciptaan Tuhan
D. manusia selalu berinteraksi dengan orang
Jawaban B

2. Konsumsi Eva terhadap bakso lebih tinggi dibaningkan konsumsi Rosi yang lebih menyenangi pempek. Hal ini menujukkan perbedaan....
A. pendapatan
B. keinginan
C. harga
D. selera
Jawaban D

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK Bahasa Inggris Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 Tahun 2022

3. Kelangkaan sumber daya dibandingkan dengan kebutuhan manusia akan menyebabkan ….
A. kurangnya atau rendahnya pendidikan masyarakat
B. manusia akan semakin mudah untuk memperoleh barang yang dibutuhkan
C. kurangnya atau tidak terpenuhinya sebagian atau seluruh kebutuhan untuk hidup
D. kesejahteraan manusia akan sulit di wujudkan
Jawaban C

4. Tingkat konsumsi seseorang dapat dipengaruhi oleh harga barang yang dikonsumsi. Jika harga barang-barang konsumsi naik, orang akan ....
A. menambah jumlah barang yang dikonsumsi
B. menambah jumlah jasa yang dikonsumsi
C. mengurangi jumlah barang yang dikonsumsi
D. beralih membeli barang yang dikonsumsi
Jawaban C

Baca Juga: Baca Manga Jujutsu Kaisen Chapter 185 Sub Indo: Tanggal Rilis, Full Spoiler, dan Semua yang Perlu Diketahui!

5. Kebutuhan akan barang mewah termasuk kebutuhan termasuk jenis kebutuhan ….
A. tersier
B. sekunder
C. primer
D. utama
Jawaban A

6. Produksi dalam arti sempit adalah ....
A. menciptakan barang dan jasa
B. mengambil langsung dari alam
C. menciptakan dan menigkatkan keindahan barang dan jasa
D. menciptakan dan meningkatkan kegunaan barang dan jasa
Jawaban A

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs Terbaru Kurikulum 2013 Tahun 2022

7. Perhatikan pernyataan berikut ini
1) Beras
2) perabot rumah tangga,
3) pakaian
4) lemari,
5) arloji,
6) Handpone,
Berdasarkan pernyataan di atas yang termasuk kebutuhan sekunder adalah
A. 1, 2, 3, dan 4
B. 1, 4, 5 dan 6
C. 2, 3, 4 dan 5
D. 2, 4, 5 dan 6
Jawaban D


8. Diantara jawaban berikut yang bukan tujuan distribusi, yaitu ....
A. menyalurkan barang dari produsen ke konsumen
B. membantu kegiatan produsen dengan meningkatkan hasil produksi melalui pemasaran
C. membantu meningkatkan kegunaan barang
D. menjual barang dengan harga murah
Jawaban B

Baca Juga: SEMUA JAWABAN Tebak Kata Shopee TANTANGAN HARIAN 22 MEI 2022, TERUPDATE HARI INI TERLENGKAP CATAT SEKARANG

9. kebutuhan manusia dibedakan menjadi dua macam yaitu: 1) Kebutuhan Individual dan 2) Kebutuhan kelompok atau kolektif. Pembagian kebutuhan tersebut berdasarkan katagori
A. subjek
B. sifat
C. waktu penggunaannya
D. Intensitasnya atau tingkatannya
Jawaban A

10. Maksud kreatif, yaitu ....
A. kemampuan berpikir kreatif
B. memiliki kemampuan mencipta
C. memiliki kemampuan memperkenalkan hal baru
D. memiliki kemampuan mengembangkan hal baru
Jawaban B

Baca Juga: Cek Bansos Kemensos Go Id DTKS dengan Aplikasi Cek Bansos, Beserta Cara Daftar Bansos Online Lewat Smartphone
11. Barang yang jumlahnya banyak sehingga untuk memperolehnya tidak perlu pengorbanan disebut..
A. Barang Substitusi
B. Barang Komplementer
C. Barang bebas
D. Barang ekonomis
Jawaban C

12. Manfaat yang dapat diperoleh jika seseorang memiliki jiwa wirausaha, yaitu dapat ....
A. mengandalkan orang lain
B. memimpin diri sendiri
C. mengandalkan orang tua
D. memimpin semua orang
Jawaban D

Baca Juga: Download Soal PAT UKK PPKN Kelas 7 SMP MTs Terbaru 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban Untuk Latihan dan Belajar

13. Barang yang penggunaanya dapat saling melengkapi satu sama lain, karena bila tidak salah satu maka barang tersebut kurang bermanfaat atau bahkan tidak bermanfaat sama sekalidisebut..
A. Barang Substitusi
B. Barang Komplementer
C. Barang bebas
D. Barang ekonomis
Jawaban B

14. Jumlah barang dan jasa yang akan dibeli pada berbagai tingkat harga tertentu dan waktu tertentu disebut ....
A. permintaan
B. penawaran
C. hukum permintaan
D. hukum penawaran
Jawaban A

Baca Juga: Download Soal PAT UKK PAI Kelas 7 SMP MTs Terbaru 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban Untuk Latihan dan Belajar

15. Barang-barang yang dapat digunakan secara langsung untuk memenuhi kebutuhan manusia disebut …
A. Barang Mentah
B. Barang Jadi
C. Barang Produksi
D. Barang Konsumsi
Jawaban D


16. Harga/Y

Berdasarkan gambar kurva di atas, dapat disimpulkan bahwa:
A. bila harga turun, jumlah yang ditawarkan bertambah

B. jika harga naik, jumlah yang ditawarkan berkurang
C. bila harga turun, jumlah yang ditawarkan sedang
D. jika harga naik, jumlah yang ditawarkan bertambah
Jawaban D

Baca Juga: Download Soal PAT UKK PAI Kelas 7 SMP MTs Terbaru 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban Untuk Latihan dan Belajar

17. Barang yang belum dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan tetapi harus melalui proses produksi terlebih dahuludisebut …
A. Barang Mentah
B. Barang Jadi
C. Barang Produksi
D. Barang Konsumsi
Jawaban A

18. Perhatikan kegiatan manusia dalam memenuhi kebutuhan di bawah ini!
(1) Memberi pinjaman tanpa bunga untuk modal usaha.
(2) Membeli barang yang dianggap perlu dan penting.
(3) Menyisihkan dana untuk membantu sesama.
(4) Membeli barang yang berkualitas.
(5) Membantu orang lain yang mengalami kesulitan.
Berdasarkan pernyataan di atas yang merupakan kegiatan manusia sebagai mahkluk sosial ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 4
C. 1, 3, dan 4
D. 1, 3, dan 5
Jawaban D

Baca Juga: Download Soal PAT UKK IPA Kelas 7 SMP MTs Terbaru 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban Untuk Latihan dan Belajar

19. Setiap aktivitas yang dilakukan manusia dengan harapan dapat memperoleh penghasilan. Pernyatan tersebut berkaitan dengan
A. Motif Berbuat Sosial
B. Motif untuk Mendapatkan Penghargaan
C. Motif untuk Memenuhi Kebutuhan
d. Motif untuk Memperoleh Kekuasaan
Jawaban C

20. Berikut yang termasuk dalam motif ekonomi bagi pengusaha ialah....
A. biaya produksi setinggi-tingginya
B. mencari laba sebanyak-banyaknya
C. menerima pegawai sebanyak-banyaknya
D.memproduksi barang sebanyak-banyaknya
Jawaban B

Baca Juga: Kunci Jawaban TANTANGAN HARIAN Shopee Tebak Kata 22 Mei 2022, Menangkan Koin Shopee Sebanyak Mungkin

Demikian informasi Soal PAT UKK IPS Kelas 7 SMP MTs Terbaru K13 dan Kunci Jawaban Terbaru yang disampaikan, semoga bermanfaat.***

Editor: Ahmad Fitrianto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler