Soal PTS Akidah Akhlak Kelas 9 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun 2023 K13 IKM Lengkap Beserta Kunci Jawaban

5 Februari 2023, 06:40 WIB
Soal PTS Akidah Akhlak Kelas 9 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun 2023 K13 IKM Lengkap Beserta Kunci Jawaban /pexels/lukasbieri/

Portal Pati - Contoh latihan soal PTS semester 2 genap Akidah Akhlak kelas 9 SMP MTs tahun pelajaran 2022-2023 beserta kunci jawaban lengkap.

Sebentar lagi Penilaian Tengah Semester atau PTS semester 2 genap akan dilaksanakan.

PTS semester 2 merupakan singkatan dari penilaian tengah semester genap. Fungsi dari PTS ini adalah sebagai bentuk penilaian kinerja dan belajar siswa selama setengah semester pada mata pelajaran Akidah Akhlak.

Baca Juga: 40 Soal PTS SKI Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun Pelajaran 2022-2023 Lengkap Beserta Kunci Jawaban

Materi yang akan diujikan pada PTS semester 2 genap mata pelajaran Akidah Akhlak mengenai kompetensi dasar yg sudah disampaikan oleh para guru mapel.

PTS bertujuan untuk mengukur hasil pembelajaran peserta didik selama tengah semester, mengukur apakah materi pelajaran dari para guru sudah terarah atau sesuai dengan tujuan pembelajaran mapel Akidah Akhlak.

Berikut ini dibagikan soal latihan PTS semester 2 genap mapel Akidah Akhlak kelas 9 SMP MTs tahun 2023 yang telah Portal Pati rangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: 30 Soal PTS Fikih Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun 2022-2023 Mapel Agama Lengkap Beserta Kunci Jawaban

Meskipun sudah ada kunci jawaban latihan soal PTS Akidah Akhlak kelas 9 Semester 2 SMP MTs Tahun 2023 dari artikel dibawah ini, diharapkan para siswa berusaha untuk mengerjakan tanpa melihat kunci jawabannya dahulu.

Latihan soal dan kunci jawaban lengkap PTS semester 2 genap Akidah Akhlak kelas 9 SMP MTs tahun 2023

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada pilihan A, B, C D dan E di bawah ini!

1. Amal perbuatan manusia akan mendapat balasan yang sesuai. Amal buruk dibalas dengan buruk dan amal baik akan mendapat balasan yang baik pula. Nama lain hari akhir yang sesuai dengan pernyataan tersebut adalah .....
A. Yaumun Nusyur C. Yaumul jaza'
B. Yaumu tammah D. Yaumul mizan

2. Balasan yang diberikan Allah Swt. sesuai dengan amal perbuatan manusia didunia. Meskipun sebessar zarah, niscaya kebaikan atau perbuatan buruk akan mendapat balasan. Penjelasan terseut dapat ditemukan dalam quran surah .....
A. Az-Zalzalah, 99:7-8
B. Al-Baqarah, 2:1-5
C. An-Nas. 112:1-3
D. Al-A’raf, 7:5

3. Timbangan amal baik dan amal buruk manusia selama hidupnya disebut .....
A. Mistar C. Tammah
B. Mizan D. Khizyi

4. Pada hari kiamat, seluruh amal perbuatan manusia akan dihitung. Oleh karena itu, hari kiamat disebut juga dengan hari .....
A. Yaumudin C. Yaumulzalzalah
B. Yaumulakhir D. Yaumulhisab

5. Amal manusia akan ditimbang pada hari kiamat kelak sehingga hari itu dikenal dengan nama .....
A. Yaumuljaza C. Yaumulwaqiah
B. Yaumulmizan D. Yaumusaiqah

6. Manusia dapat berusaha mencapai surga pada waktu .....
A. Bangkit dari alam kubur
B. Masih hidup di dunia
C. Khisab akan di laksakan
D. Selesai khisab & mizan

7. Yang di alami manusia pada yaumul jaza ialah?
A. Merasakan nikmatnya surga
B. Merasakan pedihnya siksa neraka
C. Menerima balasan amalnya
D. Di khisab & ditimbang amalnya
8. Catatan manusia akan diperlihatkan diakhirat kelak. Catatan amal buruk yang dilakukan manusia juga akan diperlihatkan. Catatan amal buruk ditulis oleh .....
A. Manusia C. Malaikat atid
B. Malaikat rakib D. Jin

9. Dibangkitkannya nyawa manusia dari alam kubur ditandai dengan .....
A. Ditiupnya sangkakala oleh Malaikat Israfil atas perintah Allah SWT
B. Ditiupnya sangkakala oleh Malaikat Malik
C. Suara burung hud-hud
D. Bangkitnya Rasulullah saw

10. Setelah malaikat Izrail mencabut nyawa manusia, roh berpisah dengan jasadnya. Di alam itulah manusia menanti datangnya hari kiamat. Setelah kiamat datang, manusia akan dibangkitkan dari kubur. Peristiwa tersebut sesuai dengan salah satu nama lain hari kiamat yaitu .....
A. Yaumul kiyamah C. Yaumut taghabun
B. Yaumul ba'tas D. Yaumul mizan

11. Masa kehidupan manusia setelah mati disebut yaumul akhir, karena .....
A. Itulah hari yang terakhir tidak ada hari setelah itu
B. Itulah hari yang paling agung
C. Itulah saatnya manusia di beri balasan atas amalnya.
D. Itulah hari dimana setiap manusia pasti mengalaminya.

12. Baik/buruk balasan yang di terima manusia pada yaumul akhir tergantung pada .....
A. Pekerjaan saat itu juga
B. Baik/buruknya nasib seseorang
C. Keberuntungan saja
D. Amalnya ketika hidup di dunia

13. Berikut ini yang bukan merupakan nama-nama neraka adalah .....
A. Wail C. Saqor
B. Ma’wa D. Jahanam

14. Berikut ini yang bukan nama-nama surga adalah .....
A. Adn C. Hawiyah
B. Na’im D. Firdaus

15. Setelah dibangkitkan dari dalam kubur, manusia berbondong-bondong menuju suatu tempat untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Tempat yang dimaksud adalah .....
A. Siratalmustakim C. Neraka
B. Surga D. Padang mahsyar

16. Alam penantian menunggu datangnya hari kiamat disebut .....
A. Alam barzakh
B. Yaumutanad
C. Yaumulhisab
D. Alam semesta

17. Pernyataan yang merupakan arti yaumul mizan adalah .....
A. Perhitungan seluruh amal manusia yang dilakukan selama hidup didunia
B. Jembatan penyeberangan yang harus dilewati manusia diakhirat kelak
C. Peristiwa dibangkitkannya manusia dari alam kubur
D. Penimbangan amal manusia untuk mengetahui lebih berat amal baik atau amal buruk

18. Pernyataan yang merupakan perilaku orang yang beriman kepada hari akhir adalah .....
A. Tidak merasa iri atas nikmat orang lain
B. Dunia dan seluruh isinya merupakan tujuan akhir
C. Tergiur oleh gemerlapnya dunia
D. Cinta dunia harta secara berlebihan

19. Catatan manusia akan diperlihatkan diakhirat kelak. Catatan amal buruk yang dilakukan manusia juga akan diperlihatkan. Catatan amal buruk ditulis oleh .....
A. Manusia C. Malaikat atid
B. Malaikat rakib D. Jin

20. Catatan manusia akan diperlihatkan diakhirat kelak. Catatan amal buruk yang dilakukan manusia juga akan diperlihatkan. Catatan amal buruk ditulis oleh .....
A. Manusia C. Malaikat atid
B. Malaikat rakib D. Jin

21. Golongan kanan, yaitu orang-orang yang shaleh dan taat beribadah mereka mendpatkan keuntungan dengan masuk surga, Golongan tersebut disebut juga dengan .....
A. Ashabul Khulud C. Ashabul Yamin
B. Ashabul kahfi D. Ashabul Syimal

22. Golongan kiri, yaitu orang-orang yang ketika di dunia tidak melakukan ibadah kepada Allah, mereka akan dimasukan kedalam neraka .....
A. Ashabul Khulud C. Ashabul Yamin
B. Ashabul kahfi D. Ashabul Syimal

23. Yaumul Mahsyar artinya hari dikumpulkannya manusia dari umat Nabi Adam sampai umat Nabi Muhammad Saw (umat akhir zaman) di padang mahsyar dalam keadaan bermacam-macam sesuai dengan amal perbuatannya masing-masing.

Hal ini dijelaskan dalam alquran yang terdapat dalam surat .....
A. QS. Alhujurot : 48 C. QS Al Kahfi : 48
B. QS. Alhujurot : 47 D. QS Al Kahfi : 47

24. Dibawah ini adalah Tahapan perhisaban pada yaumul mahsyar sebagai berikut, Kecuali .....
A. Merupakan Tanya jawab (QS Al Hijr: 92-94)
B. Membaca kitab Suci (QS Al Infithar: 91-140)
C. Mendengarkan rekaman (QS Al Jatsiyah: 29)
D. Melihat gambar dan foto-foto (QS Al Zalzalah: 6-8).

25. Dibawah ini adalah salah satu hikmah beriman kepada hari akhir, kecuali .....
A. Menyadari semua makhluk akan rusak dan akan ada kehidupan yang abadi di akhirat.
B. Menyadari bahwa seluruh kehidupan manusia baik ataupun buruk akan menerima balasan dari Allah Swt
C. Meningkatkan sikap disiplin dalam beribadah kepada-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.
D. Menyadari bahwa dunia ini adalah tempat untuk mendapatkan kesenangan dan kebahagiaan

26. Meyakini tentang qada dan qadar merupakan perwujudan rukun iman yang .....
A. keempat C. keenam
B. kelima D. ketiga

27. Perhatikan ayat berikut ini!
إِنَّا كُلَّ شَيْءٍ خَلَقْنٰهُ بِقَدَرٍ
Terjemahan ayat di atas adalah....
A. sesungguhnya kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran
B. dan pada sisi Allah kunci-kunci semua yang gaib
C. sekali-kali tidak akan menimpa kami melainkan apa yang telah ditetapkan Allah untuk kami
D. dan apabila Allah menghendaki keburukan terhadap sesuatu kaum, maka taka da yang dapat menolaknya

28. Sikap yang benar terhadap qada dan qadar adalah ....
A. mengimani seluruhnya, yang baik maupun yang buruk
B. mengimani yang baik
C. mengingkari yang buruk
D. mengingkari seluruhnya, karena manusia punya kehendak sendiri

29. Takdir yang mencakup rezeki, ajal, kebahagiaan, dan kesengsaraan disebut takdir ....
A. azali C. samawi
B. umuri D. yaumi

30. Qada dan qadar merupakan satu kesatuan yang disebut ....
A. nasib C. takdir
B. ramalan D. ketetapan

31. Qada merupakan sesuatu yang ....
A. sudah terjadi pada setiap hamba-Nya
B. belum terjadi pada setiap hamba-Nya
C. terjadi pada setiap hamba yang beriman
D. terjadi pada setiap makhluk

32. Contoh hikmah beriman kepada qada dan qadar adalah ....
A. sombong C. sabar dan bersyukur
B. riya’ D. suka berbohong

33. Orang yang beriman kepada qada dan qadar akan selalu ....
A. berusaha dan doa
B. berusaha dan ikhlas untuk mencari ridha Allah
C. berusaha untuk mencari kepuasaan batin
D. berusaha dan bersikap pasrah

34. Takdir mubram adalah ....
A. takdir yang tidak dapat diubah
B. takdir yang dapat diubah
C. takdir yang sudah terjadi
D. takdir yang belum terjadi

35. Takdir muallaq adalah ....
A. takdir yang tidak dapat diubah
B. takdir yang dapat diubah
C. takdir yang sudah terjadi
D. takdir yang belum terjadi

36. Ciri-ciri golongan jabariyah adalah ....
A. meyakini bahwa kita bisa mengubah keadaan kita
B. meyakini bahwa kita bisa mengubah nasib kita
C. meyakini bahwa seseorang tidak punya iradah dan qudrah terhadap perbuatannya
D. meyakini bahwa segala sesuatu yang terjadi adalah kehendak Allah

37. Qada masih dapat diubah dengan jalan ....
A. wakaf ke tempat ibadah
B. puasa dan shalat tahajud
C. berdoa dan berbuat baik
D. memberi sedekah pada fakir dan miskin

38. Seseorang sulit menerima takdir Allah Swt, apabila tidak memiliki sikap dan sifat ....
A. kanaah C. berani dan tegas
B. percaya diri D. tasamuh

39. Cara menyikapi takdir Allah ialah ....
A. berusaha mencapai sesuatu sesuai kemampuannya
B. menerima hasil yang dicapai walaupun masih sedikit
C. tidak memaksimalkan usahanya karena segala sesuatu sudah diatur oleh Allah sendiri
D. berusaha dan berdoa

40. Orang yang beriman secara benar terhadap takdir pasti ....
A. berusaha sungguh-sungguh
B. hubungan sebab akibat
C. menyerah kepada kehendak Allah
D. menunggu nasib dirinya

 

 

Baca Juga: 40 Soal PTS TIK Informatika Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun 2022-2023 Lengkap Beserta Kunci Jawaban

Kunci Jawaban Akidah Akhlak kelas 9 SMP MTs tahun 2023

1 C
2 A
3 B
4 D
5 B
6 B
7 C
8 C
9 A
10 B
11 A
12 D
13 B
14 C
15 D
16 A
17 D
18 A
19 C
20 C
21 C
22 D
23 D
24 B
25 D
26 C
27 A
28 A
29 A
30 C
31 B
32 C
33 A
34 A
35 B
36 D
37 C
38 A
39 C
40 A


Baca Juga: 35 Soal PTS Akidah Akhlak Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Genap Tahun 2022-2023 Lengkap Beserta Kunci Jawaban

Demikianlah artikel latihan soal PTS semester 2 genap kelas 9 SMP MTs tahun pelajaran 2022/2023, beserta kunci jawaban yang dapat dijadikan sebagai latihan sebelum PTS semester 2 genap dilaksanakan.***

*Disclaimer

1. Konten ini dibuat untuk siswa atau orang tua dalam proses evaluasi belajar dalam menemukan soal dan kunci jawaban.

2. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

3. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi guru atau siswa mengeksplorasi jawaban lain yang lebih baik

Editor: Abdul Rosyid

Tags

Terkini

Terpopuler