Cara Mengatasi Mimpi Telanjang Berulang Kali, Merasa Tidak Aman dan Kurang Mencintai Diri Sendiri?

- 27 Juli 2022, 07:17 WIB
Cara Mengatasi Mimpi Telanjang Berulang Kali, Merasa Tidak Aman dan Kurang Mencintai Diri Sendiri?
Cara Mengatasi Mimpi Telanjang Berulang Kali, Merasa Tidak Aman dan Kurang Mencintai Diri Sendiri? /Twitter Jeff Zhang

PORTAL PATI – Cara Mengatasi Mimpi Telanjang Berulang Kali, Merasa Tidak Aman dan Kurang Mencintai Diri Sendiri? Ini dari sisi Psikolog

Mimpi adalah sebuah pengalaman yang terjadi di bawah alam sadar ketika sedang tidur lelap.

Mimpi melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra dalam tidur.

Mimpi dapat berupa keinginan yang terpendam yang ingin direalisasikan.

Baca Juga: Kapan Tahun Baru Islam 2022 Tanggal 1 Muharram 1444 H, Momen Hari Besar Agama Islam, Cek Hari dan Tanggalnya

Kejadian yang berlangsung di dalam mimpi biasanya mustahil juga terjadi di dunia nyata, kecuali lucid dreams.

Jenis mimpi yang dialami orang berbeda-beda. Ada mimpi tenggelam, digigit ular, jatuh dari ketinggian, dan masih banyak lagi.

Setiap mimpi memiliki arti yang berbeda-beda, ada yang berarti baik dan ada juga yang berarti buruk.

Baca Juga: PDF DOC Contoh Proposal HUT RI 17 Agustus 2022 untuk Karang Taruna, OSIS, RT, RW, Desa, Sekolah dan Masyarakat

Pernahkah kamu bermimpi telanjang di depan banyak orang?

Beberapa orang pernah mengalami mimpi dalam kondisi tanpa mengenakan pakaian apa pun alias telanjang.

Ada juga yang bermimpi telanjang dan muncul di tempat sekolah, kantor, di tempat ramai orang, atau mimpi sedang berjalan-jalan dan menyadari dirinya tidak mengenakan pakaian.

Baca Juga: 9 Pertanda Kupu-kupu Masuk ke Dalam Rumah Menurut Primbon Jawa, Akan Datang Sesuatu yang Buruk

Arti mimpi telanjang

Mimpi telanjang di depan umum akan membuat malu, terhina dan terbuka. Mimpi ini memiliki arti ia sedang merasa takut, khawatir, malu dan gelisah.

Mimpi telanjang juga dapat berarti seseorang sedang berusaha menemukan jati dirinya atau sedang merasa dirinya salah dituduh.

Para ahli mengatakan bahwa mimpi ini mewakili perasaan cemas dan rentan.

Baca Juga: Contoh Proposal Kegiatan Lomba 17 Agustus Peringatan HUT RI Ke-77 Tingkat RT dan RW, Lengkap Tujuan dan Isi

Namun pandangan lain juga mengatakan mimpi ini berarti ia merasa nyaman dengan kulit dan tidak menyembunyikan apa pun.

Mimpi telanjang dapat berarti seseorang telah mendapatkan kepercayaan dirinya dan membiarkan dunia melihat siapa dia.

Ini juga dapat merujuk bahwa dia telah menciptakan hubungan baru, peluang kerja baru, pindah, atau ingin diterima apa adanya dalam situasi apa pun yang sedang dihadapi.

Baca Juga: HEBOH! Virus 'Monkeypox' Cacar Monyet Bisa Menular ke Manusia, Ini Bedanya dengan Penyakit Cacar Biasa

Mimpi telanjang berulang kali

Mimpi telanjang biasanya berhubungan dengan perasaan tidak aman dan kurang menerima dirinya sendiri, perasaan cemas dan takut akan suatu hal.

Mimpi berulang kali dapat berarti batin sedang mencoba memberi tahu bahwa kamu perlu mencintai diri sendiri.

Baca Juga: Beberapa Larangan yang Tidak Boleh Dilakukan Pada Malam 1 Suro, Jika Tidak Ingin Tertimpa Sial

Cara mengatasi mimpi telanjang berulang-ulang

Karena berkaitan dengan kesehatan mental, maka kamu harus membuat diri sendiri bahagia.

Caranya bisa dengan memutar lagu yang disukai, melakukan aktivitas bermanfaat seperti memasak dan berdandan.

Setiap pagi bertanyalah kepada diri sendiri dengan pertanyaan-pertanyaan berikut.

1. Apa yang saya takutkan?

2. Apakah ada hal yang ingin dicapai namun saya tidak punya keberanian untuk melakukannya?

3. Apakah ada hal yang ingin saya ungkap dengan jujur kepada seseorang? Siapa orangnya?

4. Apakah ada hubungan, pekerjaan, atau pengalaman yang membuat saya tidak nyaman?

5. Apakah ada aspek dari diri sendiri yang tidak dapat saya terima?

Baca Juga: Cek Fakta-fakta di Balik Ivanna Hantu Tanpa Kepala, Film Horor Datangkan Lebih dari 1 Juta Penonton di Bioskop

Jujur dengan diri sendiri dapat membantu menjadikan diri lebih baik, serta menghapus mimpi telanjang yang belakangan terus terjadi berulang-ulang.***

Editor: Uswatun Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x