Primbon Jawa: Weton Tanggal Lahir dan Kepribadian serta Cara Perhitungannya

- 8 Oktober 2023, 10:10 WIB
Primbon Jawa: Weton Tanggal Lahir dan Kepribadian serta Cara Perhitungannya
Primbon Jawa: Weton Tanggal Lahir dan Kepribadian serta Cara Perhitungannya /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

Portal Pati - Primbon Jawa: Weton Tanggal Lahir dan Kepribadian serta Cara Perhitungannya.

Weton tanggal lahir dan kepribadian bagi masyarakat Jawa bukanlah sesuatu hal yang asing.

Hingga saat ini, hari kelahiran sering dijadikan sebagai patokan orang Jawa untuk mengetahui karakter dan kecocokan seseorang.

Baca Juga: 15 Quotes Hari Santri Nasional 2023, Ucapan Singkat dan Penuh Makna untuk Peringati HSN 22 Oktober 2023

Perhitungan weton juga bisa digunakan untuk menentukan waktu pernikahan yang pas.

Kemungkinan setiap orang memiliki weton sama atau berbeda, bergantung hari lahirnya jika dilihat dari pasaran kalender Jawa kuno.

Perhitungan weton Jawa banyak dijadikan rujukan untuk mengetahui watak seseorang.

Baca Juga: Cara Menghitung Weton dan Artinya dalam Primbon Jawa yang Bisa Kamu Coba

Perhitungan Weton Tanggal Lahir

Untuk mengetahui neptu weton seseorang diperlukan angka dari hari (dino) dan pasaran.

Berikut pasarannya:

Neptu Hari

Minggu 5

Senin 4

Selasa 3

Rabu 7

Kamis 8

Jumat 6

Sabtu 9

Baca Juga: 25 Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional HSN 2023 SD SMP SMA, Pesantren & Madrasah tentang Pengetahuan Umum

Neptu Pasaran

Pon 7

Pahing 9

Kliwon 8

Wage 4

Legi 5

Baca Juga: 40 Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2023 HSN Disertai Jawabannya, Cocok untuk Lomba atau Tanya Jawab

Misalnya apabila seseorang lahir pada hari Selasa Kliwon maka neptu wetonnya yaitu sebagai berikut:

Neptu weton = 3 (Selasa) + 8 (Kliwon) = 11

Jumlah neptu weton tersebut mempengaruhi kepribadian Anda.

Hubungan weton tanggal lahir dan kepribadian berasal dari pengamatan masyarakat Jawa selama ratusan tahun.

Tafsiran Weton Tanggal Lahir dan Kepribadian

Primbon Jawa weton bisa mengetahui watak seseorang. Berikut tafsiran primbon Jawa Weton dan watak:

1. Neptu Weton 7, Pendito Kang Lelaku

Menurut primbon Jawa, weton tanggal lahir dan kepribadian seseorang dengan neptu 7 memiliki pribadi pendito kang laku. Orang yang lahir pada hari Selasa wage senang berpergian jauh atau berpindah-pindah. Baik untuk liburan, rekreasi atau pekerjaan.

2. Neptu Weton 8, Lakune Geni

Mereka yang memiliki neptu weton 8 lahir pada hari Selasa legi dan Senin wage. Karakter seseorang dengan weton 8 yaitu suka mendendam dan seperti api yang bisa membakar orang lain.

3. Neptu Weton 9, Lakune Angin

Neptu weton 9 menurut kepercayaan masyarakat Jawa karakternya gampang dielus pikirane. Artinya mudah terpengaruh orang lain dan tidak memiliki pendirian kuat. Sisi baik orang yang lahir pada Senin legi dan Minggu wage yaitu lincah dan kebal terhadap santet.

4. Neptu Weton 10, Pendito Mbangun Teki

Orang yang lahir pada neptu weton 10, berdasarkan primbon Jawa lahir di hari Minggu Legi, Selasa pon dan Jumat wage. Pribadinya terkenal senang menasehati orang lain namun tidak suka memperoleh saran. Namun mereka termasuk pribadi yang cerdas dan tidak mudah tersinggung saat bersosialisasi.

5. Neptu Weton 11, Lakune Setan

Kalimat ela elu gak kena dadi cukup tepat untuk menggambarkan karakter orang dengan neptu weton 11. Berdasarkan tanggal lahir dan kepribadiannya, mereka kurang cocok menjadi pemimpin karena plin-plan sehingga tidak bisa mengambil keputusan. Neptu weton 11 merujuk pada mereka yang lahir di hari Senin pon, Selasa kliwon dan Rabu wage.

6. Neptu Weton 12, Lakune Kembang

Watak weton 12 memiliki karakter gelem diturut tapi emoh dadi punjeran. Mereka lahir pada hari Minggu pon, Senin kliwon, Selasa pahing, Rabu legi dan Kamis wage. Sifat utama yang dimiliki yaitu cinta damai dan kerap mengalah kepada orang lain. Selain itu, mereka juga penurut dan rajin dalam kehidupan sehari-harinya.

7. Neptu Weton 13, Lakune Lintang

Orang yang memiliki neptu weton 13 dikenal senagai pribadi yang emoh dadi punjeran, melok-melok ora iso digayuh. Mereka memiliki jiwa yang cenderung berulang sehingga sulit menetap dan menjadi pemimpin. Pesonanya cukup luar biasa sehingga orang lain senang saat berkumpul di sekitarnya.

8. Neptu Weton 14, Lakune Mbulan

Istilah lakune mbulan cocok bagi mereka yang memiliki neptu weton 14 yaitu lahir pada Minggu pahing, Rabu pon, Jumat kliwon dan Sabtu legi. Mereka dikenal sebagai pendengar dan pemberi saran yang baik bagi banyak orang.

9. Neptu Weton 15, Lakune Geni

Berdasarkan weton tanggal lahir dan kepribadian, mereka yang memiliki neptu weton 15 lahir di hari Rabu kliwon dan Kamis pon. Sifatnya dikenal pendendam, emosi mudah tersulut dan agresif seperti api. Hatinya yang keras dan tegas membuatnya tidak suka apabila mendapatkan perintah.

10. Neptu Weton 16, Lakune Bumi

Berdasarkan primbon Jawa weton, mereka yang memiliki neptu 16 merupakan pribadi yang senang mengayomi. Mereka yang lahir di Rabu pahing, Kamis kliwon dan Sabtu pon cenderung mudah mengikuti aturan karena memiliki hati yang lemah lembut. Namun jika marah, pribadi tersebut bisa berubah jadi menyeramkan.

11. Neptu Weton 17, Lakune Gunung

Netu weton 17 lahir pada hari Kamis pahing dan Sabtu kliwon. Cenderung memiliki karakter pendiam, moody dan terlalu baik. Karena terlalu baik, banyak yang menyebut mereka lambat dan mudah tertipu. Apalagi sikapnya cenderung mudah diatur jika seseorang berhasil mengambil hatinya.

12. Neptu Weton 18, Lakune Paripurna

Anda perlu sedikit hati-hati pada mereka yang memiliki neptu weton 18 atau lahir di Sabtu pahing. Berdasarkan ilmu primbon Jawa weton dan watak, karakternya cenderung egois dan dominan. Selain itu, mereka haus dengan kekuasaan dan tidak suka apabila permintaannya ditolak.

Baca Juga: 15 Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional HSN 2023 Tentang Pengetahuan Agama Islam untuk SD, SMP, TPQ

Primbon Tanggal Lahir dan Kepribadian dari Pasaran

Tidak hanya angka neptu, masyarakat Jawa juga meyakini bahwa hari pasaran seseorang bisa mempengaruhi karakternya.

Berikut penjelasan artinya:

Legi (manukkuntul) memiliki sifat seperti bangsawan, beribawa dan menyukai hal berbau kemewahan.

Pahing (manukulung) merupakan pribadi yang dikenal suka mengkhianati kepercayaan seseorang.

Pon (manuk podang) merupakan pribadi yang bijaksana dan suka memberi nasihat kepada orang lain.

Wage (manuk gagak) terkenal dengan perkataannya yang manis namun sering tidak sesuai kenyataan.

Kliwon (manuk pelatuk) merupakan pribadi yang mandiri dan tegas terhadap orang lain.

Baca Juga: 30 Soal Lomba Cerdas Cermat (LCC) Hari Santri Nasional 2023 Terbaru, Lengkap Disertai dengan Kunci Jawaban

Itulah tafsiran weton tanggal lahir dan kepribadian berdasarkan primbon Jawa. Untuk menghitung neptu weton tidak sulit, Anda hanya perlu menjumlahkan antara angka pada hari lahir berdasarkan kalender masehi dan kalender jawa.***

Editor: Rahayu Tri Agustina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah