Ini 18 Hero Terkuat di Mobile Legends dan Kelemahannya, Ketahui dan Tentukan Hero ML Pilihanmu

- 2 April 2024, 08:29 WIB
Cek yuk tentang arti istilah flanking, AFK dan counter pick hero ML
Cek yuk tentang arti istilah flanking, AFK dan counter pick hero ML / instagram.com/@mobilelegendsgame/

Portal Pati - Kamu sedang mencari hero Mobile Legends yang paling kuat? Jika iya, berikut ini adalah ulasan lengkap mengenai 15 hero terkuat di Mobile Legends.

Hero terkuat di Mobile Legends ada banyak yang bisa kamu gunakan. Dengan hero kuat, dapat dengan mudahnya mendapatkan kemenangan ketika push rank. Daftar hero terkuat sekarang diisi oleh deretan hero revamped dan baru.

Bermain Mobile Legends tentu seru dan menyenangkan. Game ini cukup populer di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara, sehingga kompetisi yang ada di game MOBA ini sangat menantang. Banyak orang berlomba-lomba untuk bisa meraih rank ‘Mythical Glory’.

Baca Juga: Wajib Tahu! 8 Urutan Rank Mobile Legends: Lengkap Hadiah dan Cara Mendapatkannya

Apakah kamu salah satunya? Supaya cepat naik rank, gunakanlah hero terkuat di Mobile Legend terbaru ini. Dari hero fighter, tank, assassin, hingga marksman semuanya ada yang terkuat di game ini.

Hero Terkuat Mobile Legends 2024

Yuk, simak selengkapnya hero terkuat Mobile Legends terbaru di tahun 2024 ini. Apa saja ya, hero terkuatnya? Berikut ini daftarnya.

1. Hilda - Fighter/Tank

Hilda adalah salah satu hero fighter hybrid tank yang memiliki damage kuat dengan pasif heal di semak-semak. Karena skillnya tersebut, Hilda menjadi salah satu hero terkuat di Mobile Legends sekaligus hero yang cukup menyebalkan.

Hero ini sangat efektif untuk mengganggu core lawan ketika sedang jungle di awal game. Setelah mengganggu lawan, Hilda kemudian bersembunyi di semak-semak dan HP (Health Point)-nya pun kembali tebal.

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x