Contoh Soal PAT UKK Fikih Kelas 11 MA Semester 2 K13, Beserta Kunci Jawaban Terbaru 2022, Selengkapnya

13 Juni 2022, 18:00 WIB
50 Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK UAS Fikih Kelas 7 MTs SMP Semester 2 Kurikulum 2013 Lengkap 2022 /freepik/

Portal Pati - Kumpulan soal PAT UKK Fikih Kelas 11 MA Terbaru Kurikulum 2013 Tahun Pelajaran 2022 Dilengkapi kunci jawaban Lengkap.

Contoh soal PAT UKK Fikih Kelas 11 MA Terbaru dibawah ini dapat dijadikan sebagai bahan tambahan belajar serta latihan dalam menjawab soal Fikih kelas 11 MA.

Soal PAT UKK Fikih Kelas 11 MA Terbaru Kurikulum 2013 mengacu pada buku paket.

Baca Juga: Daun Kersen untuk Menyembuhkan Penyakit Apa? Berapa Lembar Rebusan Daun Kersennya? Simak Selengkapnya

Semoga para siswa bisa membaca soal dibawah untuk latihan persiapan Ulangan Kenaikan Kelas atau Penilaian Akhir Tahun 2022.

Langsung saja, Berikut ini Contoh soal PAT UKK Fikih Kelas 11 MA Terbaru Kurikulum 2013 dan kunci kawaban Terbaru yang dikutip Portal Pati dari berbagai sumber bisa disimak dibawah ini :

Soal PAT UKK SKI Fikih Kelas 11 MA Terbaru Kurikulum 2013

Baca Juga: Inilah 27 Khasiat Daun dan Buah Sirsak untuk Kesehatan, Mulai dari Mengatasi Darah Tinggi hingga Liver

1. Akad yang di dalamnya terdapat lafadl pernikahan secara jelas agar diperbolehkan bercampur. Pernyataan ini merupakan pendapat dari ....
A. Imam Syafi’i
B. Imam Maliki
C. Imam Hanafi
D. Imam Hambali
E. Imam Ghozali
Jawaban : D

2. Apabila seseorang ditinjau dari segi jasmaniyah dan Rohaniyah sudah matang, tetapi belum mempunyaikesanggupan membiayai istri dan anak mereka, hukum menikah bagi orang tersebut adalah ...
A. Wajib
B. Mubah
C. Sunah
D. Makruh
E. Haram
Jawaban : D

Baca Juga: Latihan Soal PAT UKK MA Kelas 11 Mata Pelajaran Bahasa Arab, Lengkap dengan Kunci Jawaban Tahun Pelajaran 2022

3. Berdasarkan surat Al-Baqarah ayat 235 cara meminang seorang janda yang masih dalam iddah talak bain atau iddah wafat adalah….
A. Sindiran
B. Face to face
C. Terang-terangan
D. Perantara keluarga
E. Melalui pihak ke tiga
Jawaban : A

4. Laki-laki atau perempuan yang tidak boleh (haram) dinikahi disebut...
A. Mihrom
B. Mahrom
C. Harim
D. Muhrom
E. Mihrob
Jawaban : B

Baca Juga: Latihan Soal PAT UKK MA Kelas 11 Mata Pelajaran Akidah Akhlak, Lengkap dengan Kunci Jawaban Tahun 2022

5. Beberapa ketentuan yang harus dipenuhi agar sebuah pernikahan menjadi sah disebut...
A. Rukun nikah
B. Aturan nikah
C. Tertib nikah
D. Sunnah nikah
E. Syarat nikah
Jawaban : A

6. Perhatikan potongan ayat berikut!

وَآتُوْاالنِّسَآءَصَدُقَاتِهِنَّنِحْلَةً..... (النسآء: 4)
Salah satu kandungan Q.S. An-Nisa’ ayat 4 di atas menjadi dasar wajib memberikan …..
A. Pendidikan yang bagus bagi keluarga
B. Kehidupan yang layak bagi perempuan
C. Mas kawin kepada mempelai perempuan
D. Kasih sayang terhadap anak-anak
E. Kebutuhan yang cukup kepada mempelai perempuan
Jawaban : C

Baca Juga: Latihan Soal PAT UKK MA Kelas 11 Mata Pelajaran SKI Terbaru, Lengkap dengan Kunci Jawaban Tahun Pelajaran 2022

7. Di dalam bab nikah apabila seorang laki-laki menikahi seorang perempuan dengan menentukan lamanya masa pernikahan mereka disebut dengan istilah..
A. Nikah shighar
B. Nikah Silang
C. Nikah Tahlil
D. Nikah Mut’ah
E. Nikah Sirri
Jawaban : D

8. Apabila ditinggal mati suaminya dalam keadaan hamil 4bulan. Jika kita asumsikan ia akan melahirkan bayinya pada usia kehamilan 9 bulan 10 hari, maka masa iddahnya membutuhkan waktu...
A. 4 bulan 10 hari
B. 5 bulan 10 hari ( saat melahirkan )
C. 6 bulan 10 hari (saat melahirkan) ditambah 3x suci
D. 6 bulan 10 hari (saat melahirkan) ditambah 3x haid
E. 6 bulan 10 hari (saat melahirkan) ditambah 4 bulan 10 hari
Jawaban : B

Baca Juga: Madu Hitam: Tak Semanis Madu Biasa Jangan Sepelekan Manfaat dan Khasiatnya untuk Kesehatan Tubuh

9. Talak yang tidak boleh dirujuk lagi, tetapi mantan istri boleh dinikahi kembali dengan akad dan maskawin baru dan perempuan itu tidak harus kawin dengan suami lain disebut...
A. Talak roj’i
B. Talak bain
C. Talak bain kubro
D. Talak bain sughro
E. Talak dua.
Jawaban : D

10. Menceraikan istri yang di jatuhkan suami karena menyetujui permintaan istrinya,dengan jalan istri membayar tebusan disebut…
A. Talak
B. Fasah
C. Khulu’
D. Ta’liq
E. Li’an
Jawaban : C

Baca Juga: Kumpulan Soal PAT UKK Mapel Ekonomi Kelas 11 SMA MA Terbaru, Tahun 2022, Lengkap dengan Kunci Jawaban

11. Apabila pernikahan telah dilaksanakan dengan sempurna lengkap dengan rukun dan syaratnya tetapi kemudian salah seorang diantara mereka ada yang murtad, hal ini merupakan sebab-sebab terjadinya...
A. Talak bain
B. Khulu’
C. Cerai
D. Talak roj’i
E. Fasakh
Jawaban : E

12. Kembali kepada ikatan pernikahan dari talak roj’i, yang dilakukan dalam masa iddah dengan cara-cara tertentu disebut…..
A. Rujuk
B. Iddah
C. Talak
D. Fasakh
E. Khulu’
Jawaban : A

Baca Juga: Kumpulan Soal PAT UKK Mapel Geografi Kelas 11 SMA MA Terbaru, Tahun 2022, Lengkap dengan Kunci Jawaban

13. Di dalam UU No.1Th.1974 pasal 2 ayat 1menyatakan bahwa...
A. Perkawinan harus didasarkan atas persetujuan kedua calon mempelai
B. Tiap-tiap perkawinan dicatat menurut UU yang berlaku
C. Perkawinan adalah sah, apabila dilakukan menurut hukum masing-masing agamanya dan kepercayaanya itu
D. Tujuan perkawinan adalah membentuk keluarga yang bahagia dan kekal
E. Perkawinan hanya diijinkan jika pihak pria sudah mencapai umur 19 tahun dan wanita 16 tahun
Jawaban : C

14. Seorang balita berumur 2tahun yang masih membutuhkan pengasuhan, sementara ayah dan ibunya bercerai. Jenis hadhanah yang layak diperolehnya adalah...
A. Hadhanah Al-Umm
B. Hadhanah Al-Ghorib
C. Hadhanah Al-Usrah
D. Hadhanah Al-Hakim
E. Hadhanah Al-Abb
Jawaban : A

Baca Juga: Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK SMA MA Kelas 11 Mapel Sosiologi Tahun 2022, Simak Selengkapnya

15. Untuk menyelamatkan harta benda si mayit agar terhindar dari orang-orang yang tidak berhak menerimanya agar tidak ada orang-orang yang makan harta hak milik orang lain dan hak milik anak yatim dengan jalan yang tidak halal adalah merupakan...
A. Kandungan ilmu mawarist
B. Ruang lingkup ilmu mawarist
C. Tujuan ilmu mawarist
D. Dasar ilmu mawarist
E. Hikmah ilmu mawarist
Jawaban : C

16. Orang yang meninggal atau mewariskan hartanya dalam Ilmu Faraidh disebut dengan istilah...
A. Al-Mawarits
B. Al-Faraidh
C. Al-Muwarritsun
D. Al-Waritsun
E. Al-Mirats
Jawaban : C

Baca Juga: Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK SMA MA Mapel Biologi Terbaru Tahun Pelajaran 2022, Simak Selengkapnya

17. Seorang yang memerdekakan hamba sahaya, meskipun diantara mereka tidak ada hubungan darah, mereka dapat saling mewarisi hal ini lazim disebut dengan istilah...
A. Warisan
B. Wasiat
C. Nasab Haqiqi
D. Nasab Hukmi
E. Persemendaan
Jawaban : D

18. تَعَلَّمُوْا الْفَرَائِضَ وَعَلِّمُوْاهَا النَّاسَ... (رواه الحاكم)
Hadist diatas mengandung maksud...
A. AjarkanlahFaraidh dan pelajarilah untuk kehidupan manusia
B. Pelajarilah Faraidh dan gunakan untuk ilmu manusia
C. Ajarkanlah Faraidh untuk menyelamatkan manusia
D. Pelajarilah Faraidh dan ajarkanlah kepada manusia
E. Pelajarilah Faraidh dan ajarkanlah jika diperlukan
Jawaban : D

Baca Juga: Minum Air Lemon Hangat di Pagi Hari, Ini 5 Manfaatnya! Bisa Bikin Awet Muda dan Menunda Penuaan

19. Beberapa hal berikut ini, pernyataan singkat manakah yang menyebabkan gugurnya orang-orang dalam hal waris mewarisi...
A. Membunuh – Perceraian – sumpah – budak – Pengingkaran
B. Membunuh – murtad – kafir – budak – meninggal bersama
C. Pembohong – membunuh – kafir – beda agama – meninggal bersama
D. Budak – meninggal bersama – kafir – perceraian – murtad
E. Mubadzir – budak – beda agama – murtad– pembohong
Jawaban : B

20. Orang yang berhak menerima harta warisan karena adanya pertalian darah (keturunan) dengan orang yang meninggal dunia disebut ahli waris....
A. Sababiyah
B. Ushul Al-Mayyit
C. Nasabiyah
D. Furu’ Al-Mayyit
E. Ashobah
Jawaban : C

Baca Juga: Latihan Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK MA Kelas 11 Mata Pelajaran Kimia Terbaru 2022, Simak Selengkapnya

Demikian informasi soal PAT UKK Fikih 11 MA Terbaru K13 dan kunci kawaban Terbaru yang disampaikan, semoga bermanfaat.***

Editor: Ahmad Fitrianto

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler