Contoh Teks Pidato Upacara dengan Tema Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022, Mari Sambut Harinya dengan Semangat!

19 Oktober 2022, 06:00 WIB
Contoh Teks Pidato Persuasif Terbaru Tentang Hidup Rukun dan Damai Lengkap dengan Strukturnya. /Pexels/ Gezer Amorim

Portal Pati - Berikut ini akan disajikan tentang contoh Teks Pidato dengan tema Sumpah Pemuda yang akan jatuh pada 28 Oktober 2022.

Simak selengkapnya contoh Teks Pidato dengan tema Sumpah Pemuda yang akan jatuh pada 28 Oktober 2022.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut contoh Teks Pidato dengan tema Sumpah Pemuda yang akan jatuh pada 28 Oktober 2022.

Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif dari Pluralisme, Benarkah dapat Tumbuhkan Sifat Egois?

Pada Oktober ini ada beberapa hari penting nasional yang perlu kamu ingat.

Salah satunya adalah hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada Jumat, 28 Oktober 2022.

Hari tersebut sangat penting bagi bangsa Indonesia lantaran sejarah Sumpah Pemuda begitu krusial bagi perjuangan merebut kemerdekaan.

Baca Juga: Kata-kata Bijak Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022, Bisa Dijadikan Caption di Sosial Media Kamu!

Tak heran, jika setiap tahunnya selalu banyak acara untuk memperingati Sumpah Pemuda.

Mulai dari pembacaan puisi Sumpah Pemuda hingga kegiatan lomba membuat teks pidato sumpah pemuda antar sekolah.

Berikut adalah contoh Teks Pidato dengan tema Sumpah Pemuda yang akan jatuh pada 28 Oktober 2022, antara lain:

Contoh Pidato Sumpah Pemuda Singkat

1. Pidato Singkat Tentng Sumpah Pemuda Memicu Semangat

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Yang pertama saya mengucapkan syukur kepada Allah SWT karena telah memberikan nikmat serta karunia-Nya yang begitu banyak. Tidak lupa juga untuk selalu bershalawat kepada Baginda Nabi Muhammad SAW Suri tauladan umat.

Hadirin sekalian yang saya hormati,

Untuk mengenang kembali hari Sumpah Pemuda marilah kita merenungkan diri, Apakah kita sudah berkontribusi dengan baik untuk negara ini? Apakah kita memiliki semangat kebangsaan yang tinggi? Apakah negara ini sudah sangat kokoh serta kuat?

Hadirin sekalian, sebagai pemuda pemudi bangsa serta yang memiliki jiwa muda sudah sepatutnya kita bersatu membangkitkan bangsa.

Baca Juga: Asal Usul dan Sejarah Demokrasi di Indonesia, Sejak Kemerdekaan Negara Indonesia, Bagaimana Asal Usulnya?

Hal ini sesuai dengan filosofi Sumpah Pemuda yang merupakan perjuangan dari para pemuda demi persatuan Indonesia.

Namun sayangnya, para pemudi dan pemuda Indonesia kurang memiliki jiwa pejuang dan rasa nasionalisme serta patriotisme.

Hal ini dapat dibuktikan dari banyaknya kasus kenakalan dan kriminal yang dilakukan oleh para pemuda, padahal para pemuda ini memiliki peran yang penting bagi bangsa dan negara.

Teman-teman seperjuangan, alangkah baiknya kita mengikuti jejak pemuda terdahulu yang membela negara Indonesia mati-matian. Mereka rela mengorbankan waktu, tenaga, pikiran bahkan nyawanya demi kemerdekaan.

Meskipun saat ini negara Indonesia sudah merdeka, Namun perjuangan tidak boleh berhenti. Kita perlu gencarkan kembali semangat anak muda untuk membangun negara Indonesia menjadi lebih baik lagi.

Mulai dari sekarang, kita harus bisa memilih lingkungan dan pergaulan yang positif agar tidak terjerumus dengan kegiatan yang negatif dan merusak diri. Serta mulai membangun relasi dengan orang-orang yang membawa pengaruh baik.

Demikian pidato yang saya bawakan hari ini. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

 

2. Pidato Sumpah Pemuda Tentang Memaknai Perjuangan

Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh, salam sejahtera untuk kita semua.

Baca Juga: Teks Khutbah Jum'at Tema Hari Santri Nasional 22 Oktober 2022 dan Semangat Kebangsaan, Sambut HSN 2022

Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan karena telah memberi kita kesempatan kali ini untuk berkumpul di lapangan sekolah ini untuk memperingati hari Sumpah Pemuda.

Terima kasih juga untuk teman-teman dan para karyawan yang telah membantu menyelenggarakan acara ini sehingga acara ini berlangsung.

Sering kita dengar bahwa tanggal 28 Oktober itu adalah Hari Sumpah Pemuda tetapi apakah kita tahu makna Hari Sumpah Pemuda.

Tanggal 28 Oktober di sebut Hari Sumpah Pemuda karena beberapa tahun yang silam ketika Negara kita masih dijajah, yang kemudian para pemuda Indonesia bersatu untuk melawan penjajah.

Bersatunya para pemuda di Indonesia ini membuat para penjajah menganggap hal ini sebagai ancaman sehingga terjadi lah perang antara para pemuda dengan penjajah.

Pada kejadian tersebut telah banyak mengorbankan banyak nyawa para penerus bangsa kita dan para pahlawan yang berjuang untuk memerdekakan Negara kita.

Baca Juga: Apa Saja Macam dan Bentuk dari Pluralisme? Simak Penjelasannya Terkait Pluralisme Agama dan Media

Tumpah darah mereka tidak menjadi sia-sia, karena mereka Negara kita bias menjadi merdeka seperti sekarang. Tidak ada penjajah lagi di Negara kita.

Kesan saya sendiri Negara kita masih belum merdeka dikarenakan Negara kita masih dilanda kebodohan atau dapat kita simpulkan bahwa Negara kita masih rendah tingkat pendidikannya.

Oleh karena itu, kita sebagai penerus bangsa yang baik harus meningkatkan kualitas belajar dan ikut membantu orang-orang yang memiliki kesulitan dalam masalah pendidikan dengan cara mengajar atau menyumbangkan buku kepada yang tak mampu membelinya.

Sekian dari saya yang dapat saya ucapkan bila ada kata-kata yang tidak enak dihati, saya ucapkan maaf yang sebesar besarnya. Terima kasih atas perhatian penuh yang diberikan teman-teman.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Baca Juga: Sejarah Demokrasi di Indonesia, Serta Penjelasan tentang 'Trias Politika' Dimulai Sejak Kapan?

Demikian informasi tentang contoh Teks Pidato dengan tema Sumpah Pemuda yang akan jatuh pada 28 Oktober 2022.***

Editor: Uswatun Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler