CEK 5 Mitos Malam 1 Suro yang Masih Begitu Membudaya di Kalangan Masyarakat Jawa, Apa Saja?

- 22 Juli 2022, 17:10 WIB
CEK 5 Mitos Malam 1 Suro yang Masih Begitu Membudaya di Kalangan Masyarakat Jawa, Apa Saja?
CEK 5 Mitos Malam 1 Suro yang Masih Begitu Membudaya di Kalangan Masyarakat Jawa, Apa Saja? /Unsplash/Alexandre lalleman

Portal Pati - Indonesia merupakan negara yang memiliki keanekaragaman budaya. Tradisi malam 1 Suro adalah salah satu contohnya.

Malam 1 Suro merupakan malam yang dikenal masyarakat Jawa sebagai malam sakral menjelang malam 1 Muharram atau memasuki tahun baru Islam.

Karena anggapan sakral inilah banyak dilakukan ritual atau acara untuk menyambutnya terutama bagi masyarakat Jawa.

Baca Juga: Daftar 70 Ide Lomba HUT RI ke 77 untuk Acara 17 Agustusan 2022 Terbaru, Unik, Meriah, Modern di Desa dan Kota

Pada 1 Suro pun ada beberapa mitos yang beredar di masyarakat.

1 Suro merupakan sebuah proses penggabungan agama Islam dengan adat budaya Jawa semasa Kerajaan Mataram oleh Sultan Agung Adi Prabu Hanyakrakusuma.

Mitos-mitos tersebut diantaranya yaitu:

Baca Juga: Kumpulan Status Bahasa Inggris Selamat Tahun Baru Hijriah 1444 untuk WA, FB, IG Lengkap dengan Terjemahan

1. Larangan Keluar Rumah

Saat pergantian malam yang terjadi dalam kepercayaan Jawa dipercaya bahwa banyak sekali makhluk-makhluk gaib yang berkeliaran di bumi.

Oleh karena itu kita dianjurkan untuk tetap diam di rumah agar selamat dan tidah tertimpa musibah.

Jika kita nekat untuk keluar rumah ditakutkan akan diganggu oleh makhluk-makhluk gaib yang bergentayangan tersebut.

Baca Juga: Jelang 1 Muharram 1444 H, Berikut Bacaan Doa Awal dan Akhir Tahun Hijriah Beserta Terjemahannya

2. Tidak mengadakan Hajatan

Mitos yang kedua yaitu tidak boleh mengadakan hajatan seperti pernikahan, karena dipercaya jika kita mengadakan pernikahan pada tanggal 1 Suro akan tertimpa kesialan misal pernikahan tersebut tidak langgeng.

3. Larangan Pindah Rumah

Kalau untuk bepergian atau keluar rumah saja tidak boleh apalagi untuk pindah rumah yang otomatis kita diharuskan untuk keluar rumah. Anggapan kesialan-kesialan yang menunggu kita diluar sana inilah yang tidak membolehkan untuk pindah rumah.

Baca Juga: Siapkan KTP Anda! Berikut Cara Cek Penerima Bansos Juli 2022 Tahap Ketiga, Simak Informasi Selengkapnya

4. Arwah Leluhur Kembali ke Rumah

Mitos yang satu ini sudah tidak begitu berkembang di masyarakat yang sudah modern seperti saat ini

Namun beberapa kalangan masyarakat Jawa masih percaya bahwa arwah para leluhur akan kembali ke rumah pada malam 1 Suro.Oleh karena itu kita harus menyambut arwah leluhur yang datang.

5. Menjaga Lisan atau Ucapan

Tradisi atau ritual ini adalah yang paling unik dari sekian mitos yang ada.Ritual ini dilakukan dengan cara mengelilingi benteng Keraton Yogyakarta. Setiap orang yang melakukan ritual ini harus menjaga lisannya dan hanya boleh berkata yang baik-baik saja.

Meski bulan Suro dianggap bulan yang sial, tapi doa-doa yang dipanjatkan pada bulan ini lebih mudah terkabul.

Sama halnya ketika kita mengeluarkan perkataan buruk, karena tidak menutup kemungkinan perkataan buruk yang terucap juga lebih mudah terkabul.

Baca Juga: Mari Sambut Tahun Baru Islam 2022, 1 Muharram 1444 Hijriyah dengan Doa Awal dan Akhir Tahun Lengkap!

Selain menjaga ucapan, tradisi yang juga biasa dilakukan:

Siraman

Ziarah

Memberi sesaji

Memandikan keris/pusaka

Baca Juga: Apa Arti Malam 1 Suro? Cek Fakta dan Mitos Malam 1 Suro, 5 Tradisi yang Dilakukan di Malam Tahun Baru Jawa

Sebenarnya nilai-nilai yang terkandung dalam yaitu mengucapkan rasa syukur, mendekatkan diri kepada pencipta dan mengingat leluhur dan orang yang dituakan.***

Editor: Uswatun Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x