Setara dengan Pahala Haji? Ini Keutamaan Ibadah Umroh pada Bulan Ramadhan

- 11 Maret 2024, 11:15 WIB
ilustrasi umroh
ilustrasi umroh /PORTAL PURWOKERTO /BPKH

Portal Pati - Setara dengan Pahala Haji? Ini Keutamaan Ibadah Umroh pada Bulan Ramadhan.

Telah populer di masyarakat kita bahwa melaksanakan umrah pada Ramadhan setara dengan ibadah haji.

Sebenarnya dari mana kabar ini berasal dan apakah benar demikian?

Baca Juga: Malam Ini Mulai Sholat Tarawih 2024, Ibadah Sunnah Khas Ramadhan, Ketahui Sejarah dan Asal-usulnya

Ternyata, kabar tersebut berasal dari hadits Nabi Muhammad SAW, di mana beliau menganjurkan umrah pada Ramadhan kepada seorang perempuan yang saat itu kebetulan tidak dapat berhaji bersama Rasulullah SAW.

قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ لِامْرَأَةٍ مِنَ الْأَنْصَارِ… ” مَا مَنَعَكِ أَنْ تَحُجِّينَ مَعَنَا ؟ ” قَالَتْ : كَانَ لَنَا نَاضِحٌ فَرَكِبَهُ أَبُو فُلَانٍ وَابْنُهُ – لِزَوْجِهَا وَابْنِهَا – وَتَرَكَ نَاضِحًا نَنْضَحُ عَلَيْهِ. قَالَ : ” فَإِذَا كَانَ رَمَضَانُ اعْتَمِرِي فِيهِ ؛ فَإِنَّ عُمْرَةً فِي رَمَضَانَ حَجَّةٌ”

Rasulullah ﷺ berkata kepada seorang perempuan dari Kaum Anshar…, “Apa yang menghalangimu untuk menunaikan haji bersama kami?” Perempuan itu berkata, “Dahulu kami memiliki seekor unta yang selalu digunakan oleh ayah fulan dan anaknya, maksudnya adalah suami dan anak dari perempuan itu, kemudian dia membiarkan unta tersebut untuk mengangkut air. Beliau ﷺ berkata, “Apabila datang Ramadhan, laksanakanlah umrah karena umrah pada bulan Ramadhan seperti ibadah haji” (HR Bukhari no 1657)

Baca Juga: Ini 3 Peristiwa Penting Bersejarah yang Teradi pada Bulan Ramadhan

Dalam riwayat lain Nabi SAW bersabda:

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x