Bacaan Doa yang Jadi Pembuka Pintu Rezeki Seorang Hamba, Bisa Diamalkan Pagi Hari Usai Sholat Subuh

- 20 Mei 2024, 06:15 WIB
Doa yang Bisa Dibaca di Pagi Hari Sebelum Memulai Aktivitas
Doa yang Bisa Dibaca di Pagi Hari Sebelum Memulai Aktivitas //Unsplash/MABA

Portal Pati - Bacaan Doa yang Jadi Pembuka Pintu Rezeki Seorang Hamba, Bisa Diamalkan Pagi Hari Usai Sholat Subuh.

Setiap orang tentunya menginginkan rezeki yang berkah dan melimpah dari Allah SWT.

Bukan hanya soal materi, rezeki dapat diartikan secara lebih luas.

Kesehatan, kebahagiaan, dan kesuksesan menjadi beberapa contoh rezeki yang Allah turunkan kepada hamba-Nya.

Baca Juga: Jelang Idul Adha 2024, Ini 5 Amalan yang Bisa Dikerjakan di Bulan Dzulhijjah Selain Puasa Tarwiyah dan Arafah

Tak hanya sukses dengan rezeki di dunia, setiap orang tentunya ingin mendapatkan keberkahan di akhirat kelak.

Untuk mendapatkan semua itu, seorang hamba hendaknya melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya.

Berusaha untuk menjemput rezeki juga menjadi salah satu cara terbaik untuk mewujudkan keinginan.

Meski demikian, usaha sekuat apa pun tidak berarti jika tidak disertai dengan doa.

Oleh karena itu, di samping berusaha mendapatkan rezeki, kita juga diwajibkan untuk berserah diri kepada Allah dengan cara berdoa.

Baca Juga: Jelang Idul Adha 2024, Ini 5 Amalan yang Bisa Dikerjakan di Bulan Dzulhijjah Selain Puasa Tarwiyah dan Arafah

Ada sebuah doa yang bisa dilafalkan untuk membuka pintu rezeki di dunia maupun akhirat.

Adapun doa ini diketahui kerap diamalkan oleh Nabi selepas salat subuh.

Salah subuh diyakini menjadi pintu rezeki seorang muslim.

Berkaitan dengan hal itu, sangat rugi rasanya jika kita meninggalkan ibadah tersebut.

Oleh sebab itu, sempatkanlah beribadah dan berdoa setelah salat subuh.

Inilah doa yang dibaca Nabi Muhammad SAW usai salat subuh:

Doa Pertama

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلًا مُتَقَبَّلًا

Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.

Artinya: “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, no. 925 dan Ahmad 6: 305, 322. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih)

Doa Kedua

Do’a dari hadits ‘Ali, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah mengajarkan doa berikut,

اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

Allahumak-finii bi halaalika ‘an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika ‘amman siwaak.

“Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu.” (HR. Tirmidzi no. 3563. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini hasan)

Doa Ketiga

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ، وَارْحَمْنِي ، وَاهْدِني ، وَعَافِني ، وَارْزُقْنِي

Allahummaghfirlii, warhamnii, wahdinii, wa ‘aafinii, warzuqnii.

“Ya Allah, ampunilah aku, kasihanilah aku, berilah petunjuk padaku, selamatkanlah aku (dari berbagai penyakit), dan berikanlah rezeki kepadaku.”

Doa Keempat

اللَّهُمَّ أكْثِرْ مَالِي، وَوَلَدِي، وَبَارِكْ لِي فِيمَا أعْطَيْتَنِي وَأطِلْ حَيَاتِي عَلَى طَاعَتِكَ، وَأحْسِنْ عَمَلِي وَاغْفِرْ لِي

Allahumma ak-tsir maalii wa waladii, wa baarik lii fiimaa a’thoitanii wa athil hayaatii ‘ala tho’atik wa ahsin ‘amalii wagh-fir lii.”

“Ya Allah perbanyaklah harta dan anakku serta berkahilah karunia yang Engkau beri. Panjangkanlah umurku dalam ketaatan pada-Mu dan baguskanlah amalku serta ampunilah dosa-dosaku.”

***

Editor: Uswatun Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah