Rekomendasi 8 Tempat Wisata di Kota Solo Jawa Tengah, Wajib Masuk Daftar Lokasi Liburan Akhir Tahun!

- 3 Desember 2023, 04:55 WIB
Destinasi Wisata Baru di Solo: Pracima Tuin Mangunegaran, Sensasi Makan di Resto Keraton.
Destinasi Wisata Baru di Solo: Pracima Tuin Mangunegaran, Sensasi Makan di Resto Keraton. /Instagram /@praciman.mn

Portal Pati - Rekomendasi 8 Tempat Wisata di Kota Solo Jawa Tengah, Wajib Masuk Daftar Lokasi Liburan Akhir Tahun!

 

Solo menawarkan beragam pesona yang gak boleh kamu lewatkan begitu saja, nih.

Mulai dari budaya, sejarah, hingga kulinernya cocok banget masuk wishlist untuk libur akhir tahun nanti.

Baca Juga: Libur Tiba, 12 Rekomendasi Destinasi Tempat Wisata Karanganyar Jawa Tengah yang Paling Diminati Wisatawan

Tempat wisata Solo yang paling terkenal yaitu wilayah Keraton Kasunanan dan Mangkunegaran.

Namun, selain dua keraton tersebut, masih ada banyak tempat wisata Solo yang tak kalah menarik.

Buat kamu yang berencana pergi ke Solo, langsung saja simak sejumalh rekomendasi tempat wisata di Solo berikut ini.

Baca Juga: Berburu Promo 12.12 Birthday Sale, Diskon Murah 2 Kali Sehari di Shopee Live Tiap Jam 12 Siang dan 8 Malam

8 Rekomendasi Tempat Wisata di Solo

1. Pura Mangkunegaran

Pura Mangkunegaran merupakan istana tempat kediaman Sampeyan Ingkang Jumeneng KGPAA Mangkunegara X.

Bangunan ini memiliki nilai historis yang panjang karena telah dibangun sejak tahun 1757 oleh Mangkunegara I.

Gaya arsitektur Pura Mangkunegaran juga berhasil menarik hati para wisatawan karena sangat indah dipandang dan mempunyai kesan klasik yang khas.

 

Berkunjung ke sini kamu dapat melakukan hunting foto, mengunjungi museum, hingga mengikuti workshop tari.

Tempat ini juga sempat dijadikan lokasi resepsi pernikahan dari Kaesang Pangarep, anak dari Presiden Joko Widodo, yang membuat lokasi ini menjadi semakin terkenal.

Kamu bisa mendatanginya di Jl. Ronggowarsito No.83, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta.

 

 

2. Kampoeng Batik Laweyan

Merujuk situs resmi pemerintah daerah Surakarta, Kampung Batik Laweyan sudah menjadi ikon batik Solo dan pusat batik tertua setelah Kampung Batik Kauman.

Bahkan Kampung Batik Laweyan sudah ada sejak abad ke-19 lho.

Lokasinya berada di Jl. Dr. Rajiman No.521, Laweyan, Kec. Laweyan, Kota Surakarta.

Hingga sekarang terdapat sekitar 250 motif batik khas Kampung Batik Laweyan yang telah dipatenkan.

Corak batik khas Laweyan adalah menyajikan warna batik yang terang dibandingkan ciri khas batik khas Kauman.

Jika berkunjung ke sini kamu tak hanya dapat membeli batik saja, tetapi kamu pun dapat menemukan layanan belajar membatik mulai dari cara memakai lilin panas hingga memberikan warna pada kain.

 

3. Pasar Triwindu

Buat kamu penggemar barang antik, wajib banget mengunjungi Pasar Triwindu nih.

Lokasinya berada di Jl. Diponegoro, Keprabon, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta.

Di Pasar Triwindu di Solo, kamu dapat menemukan berbagai barang antik, seperti lampu-lampu klasik, hiasan dinding, bahkan barang-barang elektronik jadul seperti Telephone.

Berbagai barang antik ini akan membawamu ke suasana zaman dulu.

Traveler bakal dengan mudah menemukan barang antik, baik yang asli ataupun replika.

 

4. Museum Batik Danar Hadi

 

Sudah bukan rahasia lagi, jika Solo terkenal sebagai salah satu daerah penghasil batik di Indonesia.

Bagi kamu yang menyukai batik atau penasaran bagaimana cara proses pembuatannya, kamu dapat berkunjung ke Museum Batik Danar Hadi.

Hal tersebut karena di sini selain kamu dapat melihat-lihat berbagai jenis dan rupa batik, tapi kamu pun dapat belajar membatik di sini.

Terdapat sekitar 10 ribu lembar kain batik yang dapat kamu temui di Museum Batik Danar Hadi.

Berlokasi di Slamet Riyadi St No.261, Sriwedari, Laweyan, selain batik Solo, terdapat juga motif batik Yogyakarta, bahkan batik yang dibuat pada era penjajahan Belanda pun tersedia di sini.

Serta yang tak kalah menarik adalah di sini juga tersimpan batik koleksi Presiden RI ke-1 yakni Soekarno.

 

5. Taman Balekambang

Ingin santai sejenak dan menikmati udara segar di Solo?

Taman Balekambang bisa menjadi opsi terbaik untuk kamu kunjungi.

Taman ini adalah sebuah salah satu lokasi wisata di Solo dan kerap mengadakan acara kesenian.

Berbagai acara yang kerap diselenggarakan di Taman Balekambang seperti Sendratari Ramayana, Ketoprak Balekambang, Gebyar Bakdan ing Balekambang, dan Pasar Seni Budaya Taman Balekambang.

Aalamatnya terletak di Jl. Balekambang, Manahan, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta.

 

6. The Lawu Park

 

The Lawu Park adalah destinasi wisata Solo di kaki Gunung Lawu, Kabupaten Karanganyar.

Tempat wisata di Solo ini sangat pas untuk wisata alam, karena ada beberapa aktivitas seperti hiking, forest walk, flying fox, dan sky walk.

Menawarkan pemandangan yang asri dan menyejukkan, Moms dan Si Kecil juga dapat berfoto dengan dekorasi latar yang Instagramable.

Untuk harga tiket masuk ke The Lawu Park yaitu Rp15.000, dan tiap aktivitas outdoor-nya juga dikenakan biaya sendiri.

The Lawu Park buka Senin-Minggu pada pukul 09.00-18.00 WIB.

 

 

7. The Heritage Palace

The Heritage Palace adalah tempat wisata Solo yang berlokasi di Honggobayan, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo.

Tempat ini dibuka sejak 9 Juni 2018.

Di sini, kamu bisa melihat beberapa bangunan bersejarah, mobil antik, museum 3D serta Omah Walik.

Selain itu, kawasan wisata ini cocok untuk Moms dan keluarga mengambil potret liburan yang seru.

 

8. Keraton Surakarta

 

Keraton Solo berada di Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah.

Keraton ini didirikan oleh Susuhunan Pakubuwana II pada tahun 1744 sebagai pengganti Istana/Keraton Kartasura yang porak-poranda akibat Geger Pecinan 1743.

Keraton Solo merupakan perpaduan yang khas antara gaya Eropa dan etnik Jawa dalam setiap sudut dan tata ruang Keraton.

Keraton Kasunanan Surakarta ini juga memiliki museum dengan koleksi lawas milik bangsawan zaman dulu.

Keraton di Solo ini buka pada hari Senin-Kamis mulai jam 09.00-14.00 WIB.

Sementara Sabtu-Minggu mulai Jam 09.00-15.00 WIB.

Untuk hari Jum'at Keraton Kasunanan Pasar ini ditutup untuk umum.

Sementara itu, harga tiket masuknya sebesar Rp 10.000.

Selain itu, ada tambahan untuk kamu yang ingin mengabadikan arsitektur keraton dengan kamera , yaitu sebesar Rp 2.000.

***

Editor: Uswatun Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah