Begini Cara Menghitung Weton Jodoh Sebelum Menikah Lihat Kecocokan Pasangan Menurut Primbon Jawa

- 10 Januari 2024, 17:00 WIB
Begini Cara Menghitung Weton Jodoh Sebelum Menikah Lihat Kecocokan Pasangan Menurut Primbon Jawa
Begini Cara Menghitung Weton Jodoh Sebelum Menikah Lihat Kecocokan Pasangan Menurut Primbon Jawa /canva/

Penjumlahan weton jodoh, misalnya calon mempelai laki-laki lahir pada hari Senin Wage, berarti 4+4 = 8.

Sementara untuk calon mempelai wanita lahir pada hari Rabu Pon, berarti jumlahnya adalah 7+7 = 14.

Lalu nantinya, hasil dari penjumlahan weton antara laki-laki dan wanita tersebut harus dijumlahkan kembali.

Contoh penjumlahan weton antara laki-laki dan wanita adalah 8 + 14 = 22. Dari hasil inilah yang menjadi dasar perhitungan ramalan menurut primbon Jawa.

Baca Juga: Apa Arti Lakune Lintang? Ini Cara Mengetahui Weton, Ketahui Fungsi dan Watak Berdasar Neptu dalam Primbon Jawa

 

Arti Hasil 9 Hitungan Weton Jodoh

Ada banyak arti untuk hasil dari penjumlahan 9 hitungan weton jodoh milik kamu dan pasangan, nih!

Beberapa arti dari hasil penjumlahan weton kedua calon mempelai yang perlu diketahui, antara lain sebagai berikut:

Baca Juga: Apa Arti Lakune Kembang? Ini Cara Mengetahui Weton, Ketahui Fungsi dan Watak Berdasar Neptu dalam Primbon Jawa

Pegat (1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, 36)

Jika hasil perhitungan neptu muncul dengan jumlah 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, dan 36, maka hubungan kamu dan pasangan masuk kategori Pegat. Pegat sendiri menurut primbon Jawa mengindikasikan kemungkinan munculnya berbagai masalah.

Halaman:

Editor: Ahmad Fitrianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x