Ini Alasan Hari Seni Sedunia 'World Art Day' diperingati Tiap Tanggal 15 April

15 April 2024, 11:41 WIB
Berikut ini merupakan link download Twibbon Hari Seni Sedunia yang memiliki desain yang keren dan minimalis. / Steve Johnson/Pexels

Portal Pati - Hari Seni Sedunia yang diperingati setiap 15 April diinisiasi oleh Asosiasi Seni Internasional (IAA/AIAP) dengan organisasi UNESCO, peringatan ini bertujuan untuk merayakan karya para seniman, serta mengakui pentingnya seni sebagai inspirasi dan memperkaya kehidupan manusia.

Melansir dari laman IAA/USA, peringatan Hari Seni Sedunia pertama kali dideklarasikan pada 15 April 2021 di kota Los Angeles, Amerika Serikat. Tanggal 15 April sendiri dipilih berdasarkan hari ulang tahun seniman dunia Leonardo da Vinci yang lahir pada 15 April 1452.

Baca Juga: Bagaimana Cara Merayakan Hari Seni Sedunia 15 April 2024 'World Art Day'

Da Vinci dianggap sebagai simbol kebebasan ekspresi, toleransi dan persaudaraan. Dia juga dirayakan untuk karya-karyanya yang secara elegan menggambarkan pengaruh seni pada berbagai upaya manusia.

Peringatan Hari Seni Sedunia juga didasari akan pemahaman bahwa keterlibatan dalam seni membantu siapapun merasa lebih terhubung dengan orang lain. Baik itu sebagai seniman atau pengamat, seni dapat membuat orang-orang bebas dan tidak merasa terbatasi di dunia.

Baca Juga: Daftar Peristiwa Penting di Tanggal 15 April Salah Satunya Diperingati Hari Seni Sedunia

“Seni membantu kita menjalin hubungan sosial baru dan memahami dunia di sekitar kita dengan cara baru, memperkaya hidup kita,” tulis IAA dalam situs resminya.

Biasanya, untuk memperingati Hari Seni Sedunia, Asosiasi Seni Internasional di Los Angeles akan menyelenggarakan pameran dari lima seniman selama sebulan pada bulan April di Gloria Delson Contemporary Arts yang terletak di pusat kota.

 

Selain itu, menurut UNESCO, perayaan Hari Seni Sedunia juga membantu memperkuat hubungan antara kreasi seni dan masyarakat, mendorong kesadaran yang lebih besar akan keragaman ekspresi seni dan menyoroti kontribusi seniman untuk pembangunan berkelanjutan.

Seni memelihara kreativitas, inovasi dan keragaman budaya untuk semua orang di seluruh dunia dan memainkan peran penting dalam berbagi pengetahuan dan mendorong rasa ingin tahu serta dialog.

“Ini adalah kualitas yang selalu dimiliki seni, dan akan selalu ada jika kita terus mendukung lingkungan di mana seniman dan kebebasan artistik dipromosikan dan dilindungi. Dengan cara ini, memajukan perkembangan seni juga memperluas sarana kita untuk mencapai dunia yang bebas dan damai,” tulis UNESCO dalam laman resminya.

***

Editor: Uswatun Khasanah

Terkini

Terpopuler