Contoh Lirik Yel-yel Pramuka yang Keren Untuk Lomba di Hari Pramuka Ke-61 14 Agustus 2022

12 Agustus 2022, 20:58 WIB
Contoh Lirik Yel-yel Pramuka yang Keren Untuk Lomba di Hari Pramuka Ke-61 14 Agustus 2022 //twibbonize.com/Lutfi-Edukasi Grafis

Portal Pati - Pramuka adalah salah satu organisasi yang identik dengan kegiatan luar ruangan. Dalam organisasi ini diterapkan beberapa tingkatan Pramuka yang dikategorikan berdasarkan umur.

Dalam Gerakan Pramuka Indonesia, dikenal beberapa kegiatan yang cukup identik dengan kegiatan kepramukaan, salah satunya yel-yel dalam bentuk lagu.

Yel-yel ini memiliki fungsi khusus untuk menambah semangat ketika anggota regu Pramuka sedang dalam kegiatan pramuka.

Baca Juga: Ustadz Punya Kelebihan Bisa Melihat Hal Gaib dan Meramal Masa Depan? Ini Kata Ustadz Khalid Basalamah

Sebentar lagi kita merayakan Hari Pramuka Ke-61 tepatnya tanggal 14 Agustus 2022,berikut ini adalah beberapa contoh yel-yel pramuka:

Mana Dimana (Lagu : Anak Kambing Saya)

Mana dimana, anak paling keren!

Anak paling keren ada di Bunga dahlia…

Mana dimana, anak paling jago,

Anak paling jago ada di Bunga dahlia..

bunga dahlia oke !

bunga dahlia oke !

Bunga dahlia (hanya ketua regu)

Is the best (semua anggota)

Kalau Kau Suka Anggrek

(Dengan nada: Kalau Kau Suka Hati)

Kalau kau suka Anggrek tepuk tangan (prok, prok)

Kalau kau suka Anggrek tepuk tangan (prok, prok)

Kalau kau suka Anggrek mari kita lakukan

Kalau kau suka Anggrek tepuk tangan (prok, prok)

Regu Anggrek yang nomor satu (hey, hey)

Regu Anggrek pastilah terus maju (hey, hey)

Kita yang paling hebat dan juga paling kuat

Regu Anggrek pasti juara (hey, hey)

Baca Juga: Apa Perbedaan Karomah dan Tipu Daya Dukun? Ustadz Adi Hidayat: Karomah Itu Tidak untuk Disebar

(Nada Lagu Burung Kakak Tua)

Kami regu Elang.

Gagah kayak Elang.

Tak pantang menyerah

Kompak jiwa pramuka.

Tekdung praja muda karana.

Baden Powell idola kami.

Dasa darma kami amalkan.

Kami pemberani.

Nada Lagu: 17 Agustus Tahun 1945

Salam pramuka dari kami regu singa.

Regu singa adalah regu yang hebat.

Pantang menyerah, rela berkorban.

Demi wujudkan tunas bangsa yang jaya.

Singa jayaaa ..

Siapa suka pramuka, regu singa.

Pramuka lah praja muda karana.

Regu singa, praja, muda, karana.

Tetap jaya lah regu singa ku.

Milik siapa, regu, singa, itu.

Singa milik kita semua.

Baca Juga: Spoiler Komik One Piece Chapter 1057: Sabo, Vivi dan Hancock Sedang Dalam Bahaya, Shanks Lancarkan Serangan

Nada Lagu : Garuda Di Dadaku

Pramuka didada ku.

Bougenville nama regu ku.

Ku yakin hari ini pasti menang.

Ku akan kalahkan mu.

Bersama dengan regu ku.

Berdo’a dan berusaha semboyan ku.

Baca Juga: Menakjubkan....Bahan-bahan Alami Berikut Ini Dapat Mengusir Kulit Kusam, Salah Satunya Jeruk Nipis, Madu

Nada Lagu: Aku Punya Anjing Kecil

Kami dari regu kamboja.

Yang baik dan setia.

Kami senang dengan pramuka.

Praja muda karana

Kambojaaa… (prokk prokk prokk) – > tepuk tangan

Kambojaaa… (prokk prokk prokk)

Kamboja regu kita…

Kambojaaa… (prokk prokk prokk)->tepuk tangan + hentakan kaki

Kambojaaa … (prokk prokk prokk)

Kamboja regu kita.

Baca Juga: Destinasi Wisata yang Cocok Dikunjungi Saat Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2022

Nada Lagu : Naik-Naik Ke Puncak Gunung

Kamiii regu ,regu serigala.

Reguuu yang paling kompak.

Iniii itu bisa kami lakukan karena kami berusaha.

Iniii itu bisa kani taklukan karena kami bekerja sama.

Nada lagu Indonesia Tanah Air Beta

Regu Mawar berjiwa pramuka.

Trisatya jadi pedomannya.

Dasa Dharma turut dijalankan.

Slalu berbuat kebaikan.

Regu mawar regu yang aktif.

Cerdas, anggun, sportif dan unik.

Bahu membahu bersama-sama.

Selesaikan semua tugas.***

Editor: Ahmad Fitrianto

Tags

Terkini

Terpopuler