Prestasi Pimpinan Jawa Tengah, Raih Penghargaan dari Badan Amil Zakat Nasional Baznas RI

- 18 Januari 2022, 22:35 WIB
Prestasi Pimpinan Jawa Tengah, Raih Penghargaan dari Badan Amil Zakat Nasional Baznas RI
Prestasi Pimpinan Jawa Tengah, Raih Penghargaan dari Badan Amil Zakat Nasional Baznas RI /Portal Pati/

Kolaborasi antara Pemprov dan Baznas Jateng dibangun Ganjar dalam masa kepemimpinannya.

Seperti diungkapkan saat menerima Ketua Baznas RI Nur Ahmad, melalui Baznas, Ganjar menyelesaikan beragam persoalan.

Salah satunya dalam hal pemberdayaan masyarakat dalam persoalan kebencanaan alam, masalah kemanusiaan yang berkaitan dengan pendidikan, lingkungan dan ekonomi dengan Baznas dapat mengurangi masalah tersebut.

Baca Juga: Doa Saat Terjadi Gempa Bumi dalam Bahasa Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia Sesuai Sunnah Nabi

“Kawan-kawan Baznas Jawa Tengah sudah berpraktik yang empowering (memberdayakan). Misalnya pemberdayaan ekonomi, terus kemudian ada pelatihan, dan sertifikasi. Prinsipnya dalam penanggulangan kemiskinan peran Baznas cukup sentral, sehingga kalau kita bisa mengoptimalkan kolaborasi antara Pemda, Pemprov, dan juga Baznas, saya rasa akan menjadi kekuatan bagus,” ujarnya.

Salah satu upaya Ganjar berkolaborasi dengan Baznas Jateng adalah menghimpun zakat dari Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemprov Jateng yang dilakukan di masa kepemimpinannya.

Baca Juga: Link Download Twibbon Hari Gizi Nasional Tahun 2022, Bingkai Foto Cantik - Cantik

Sebagai informasi, sepanjang tahun 2021 Penghimpunan zakat aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui Badan Amil Zakat Infaq dan Sadaqah (Baznas) Jateng tembus Rp 57 miliar.

Hal ini mendapatkan apresiasi yang sangat besar terutama kalangan muslim di Jawa Tengah sudah seharusnya terus memupuk semangat peduli sesama dengan mendonasikan sedikit hartanya untuk kepentingan besama.

Agar dapat terwujud kesejahteraan sosial yang sebenarnya di Indonesia secara umumnya dan di Jawa Tengah secara Khusus.***

Halaman:

Editor: Ahmad Fitrianto

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x