Masih Ada! Ini 8 Tradisi Unik Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Nusantara, Namun Penuh Makna dan Filosofi

- 25 September 2023, 08:25 WIB
contoh teks MC peringatan Maulid Nabi 2023 di Masjid dan Sekolah
contoh teks MC peringatan Maulid Nabi 2023 di Masjid dan Sekolah /freepik.com

Portal Pati - Masih Ada! Ini 8 Tradisi Unik Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Nusantara, Namun Penuh Makna dan Filosofi.

Peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW atau Maulid Nabi Muhammad yang jatuh setiap tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah, dirayakan dengan berbagai cara oleh umat Islam di Indonesia. Ragam perayaan itu umumnya berakar dari kebiasaan dan adat istiadat daerah setempat.

Baca Juga: Lirik Sholawatan Alangkah Indahnya dari Habib Syech, Syair Penuh Ungkapan Kerinduan Kepada Rasulullah SAW

Yang umum adalah dengan menggelar pengajian di masjid-masjid, menggelar lomba yang berhubungan dengan Islam, seperti lomba baca Alquran, lomba azan, ceramah agama hingga lomba qasidah. Namun, sejumlah daerah memiliki perayaan yang unik dan berbeda dibandingkan daerah lainnya.

Perayaan ini hampir semuanya memiliki sejarah panjang dan berhubungan erat dengan tradisi yang sudah hidup berabad-abad lampau. Tak heran kalau saat ini, tradisi tersebut tak lagi sekadar ritual keagamaan, namun sudah menjadi objek wisata.

Baca Juga: Berbagai Macam Tradisi Perayaan Maulid Nabi di Indonesia yang Masih Dilestarikan Sampai Sekarang

8 Tradisi Unik Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Nusantara

Berikut rangkuman 8 tradisi unik perayaan Maulud di berbagai daerah di Nusantara.

Muludhen

Tradisi muludhen digelar oleh warga di Pulau Madura, Jawa Timur saat merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW. Dalam acara itu biasanya diisi dengan pembacaan barzanji (riwayat hidup Nabi) dan sedikit selingan ceramah keagamaan yang menceritakan kebaikan Sang Nabi semasa hidupnya untuk dijadikan sebagai tuntunan hidup.

Halaman:

Editor: Uswatun Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x