Free! 10 Rekomendasi Game Teka Teki Bahasa Indonesia Paling Menantang

- 28 Januari 2024, 06:20 WIB
ilustrasi Free! 10 Rekomendasi Game Teka Teki Bahasa Indonesia Paling Menantang
ilustrasi Free! 10 Rekomendasi Game Teka Teki Bahasa Indonesia Paling Menantang /Pexels.com / BOOM ????/

6. TTS Prakti

Masih bertemakan teka teki silang. Permainan yang satu ini juga bisa membuat kamu bernostalgia bagai mengisi TTS yang tersedia di dalam koran.

Namun, kamu tidak perlu lagi menyediakan pensil dan penghapus. Kamu hanya perlu mengunduh game TTS Praktis di smartphone kamu secara gratis.

Permainan ini memang sederhana, tapi bisa menjadi salah satu alternatif untuk mengisi waktu luang dan menghibur diri di saat bosan.

Semakin banyak pertanyaan yang kamu jawab dengan tepat, semakin banyak pula koin yang bisa kamu dapatkan. Nantinya koin tersebut bisa kamu tukarkan dengan bantuan sesuai kebutuhan.

Dengan begitu, jika kamu mengalami kesulitan dalam menjawab pertanyaan tertentu, kamu bisa memilih satu dari dua jenis bantuan untuk menyelesaikan setiap TTS.

Kamu pun bisa memainkan game teka teki ini sendiri atau bersama teman-teman dan keluarga. 

7. Teka Teki Saku

Seperti namanya, game teka teki silang ini mudah dibawa ke mana saja dan bisa dimasukkan ke dalam saku. Kamu hanya perlu mengunduhnya di smartphone secara gratis melalui Google Playstore.

Teka Teki Saku juga cukup unik karena memiliki jalan cerita singkat dan karakter yang interaktif.

Bercerita tentang seorang staf perpustakaan bernama Kartini. Untuk mengambil hatinya, kamu perlu membantu mengatur buku dengan menemukan kata-kata yang tersembunyi dalam permainan.

Cara bermainnya juga mudah. Kamu hanya perlu memilih baris kotak, baik vertikal maupun horizontal.

Halaman:

Editor: Rahayu Tri Agustina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah