Panduan Tips Mencari Kerja Online Secara Aman, Menghindari Penipuan, Spam dan Phising dalam Proses Recruitment

29 Juni 2022, 10:00 WIB
Panduan Tips Mencari Kerja Online Secara Aman, Menghindari Penipuan, Spam dan Phising dalam Proses Recruitment/instagram @cicil.co.id /

Portal Pati - Berikut ini akan disajikan Panduan dan tips mencari kerja online secara aman untuk Menghindari Penipuan, Spam, dan Phising Dalam Proses Recruitment.

Simak selengkapnya tentang Panduan dan tips mencari kerja online secara aman untuk Menghindari Penipuan, Spam, dan Phising Dalam Proses Recruitment dalam artikel ini.

Telah dilansir dari jobstreet.com, pada 25 Juni 2022, berikut Panduan dan tips mencari kerja online secara aman, Menghindari Penipuan, Spam, dan Phising Dalam Proses Recruitment.

Baca Juga: Idul Adha 2022: Bolehkah Berkurban atas Nama Keluarga, Ini Jawaban Majelis Tarjih Muhammadiyah

Electronic junk mail dikenal juga dengan sebutan spam merupakan email yang dikirimkan tanpa permintaan pengguna dan bisa masuk ke alamat email, nomor telepon atau akun social media.

Isi dari pesan spam umumnya bervariasi biasanya berupa pesan bersifat promosi atas produk atau layanan resmi, dan ada juga yang bersifat menipu melalui tautan ke situs palsu di mana Anda akan diinstruksikan untuk memasukkan data rekening bank atau informasi kartu kredit.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Berikut Perbedaan CV 'Curiculum Vitae' dan Resume yang Perlu Diketahui Fresh Graduate

Hal ini juga sering terjadi dalam rekrutmen online atau melalui website perantara penyedia kerja. Berikut hal- hal yang patut diperhatikan:

• Jangan membuka pesan dari pengirim yang tidak Anda kenal atau tidak terduga.

• Waspada terhadap pesan yang tidak dialamatkan langsung kepada Anda, atau ada kesalahan pada pengejaan nama Anda.

• Jangan membalas, mencoba tombol “unsubscribe” atau “forward” email tersebut.

• Pertimbangkan baik-baik sebelum Anda mengklik tautan atau membuka attachment terlampir.

• Pastikan komputer atau perangkat Anda telah terlindungi dengan software antivirus.

• Lindungi akun email Anda dengan verifikasi 2-langkah.

Baca Juga: Boleh Gak Sih Shalat Diantara Tiang di Ruangan yang Sempit? Ini yang Harus Dilakukan Oleh Para Jamaah

Selain itu, Anda harus selalu melakukan pemeriksaan rutin terhadap iklan lowongan pekerjaan ilegal yang meminta informasi pribadi atau keuangan pengguna.

Phishing adalah sejenis penipuan di mana seseorang mengirimkan Anda sebuah pesan, atas nama perusahaan terkemuka, dan mencoba untuk mendapatkan username, password atau data kartu kredit Anda.

Baca Juga: Cara Mendidik Anak yang Benar dan Sesuai dengan Ajaran Islam, Menurut Gus Baha

Pesan-pesan yang Anda terima akan terlihat sangat meyakinkan dan sering menyerupai organisasi resmi atau terpercaya lainnya, contohnya JobStreet.com, dan bisa dalam bentuk email, SMS, pesan instan atau platform sosial media lainnya.

Tujuan dari penipuan ini adalah agar Anda mengklik tautan yang akan mengarahkan Anda ke situs-situs palsu di mana Anda akan diinstruksikan untuk memberikan informasi yang bersifat rahasia atau Anda bisa saja secara tidak sengaja telah mengunduh virus “Trojan” atau program “Key Logging” yang akan membahayakan keamanan data Anda.

Baca Juga: Bayi Usia 16 Bulan Boleh Makan Apa Saja? Berikut 9 Jenis Makanan Untuk Bayi Usia 16 Bulan

Tips untuk memproteksi informasi pribadi Anda secara online:

• Sebelum memasukkan informasi pribadi Anda di sebuah situs, pastikan bahwa kolom alamat browser berwarna hijau, URL (alamat situs) berubah dari ‘http’ menjadi ‘https’ dan terlihat ikon “gembok terkunci”.

• Cara teraman untuk mengakses sebuah situs adalah dengan mengetikkan alamat situs secara langsung ke dalam kolom browser dan menekan fitur “bookmark”. Periksa alamat tautan dengan menggunakan panah “mouse” untuk memastikan tidak terdapat salah eja atau alamat situs yang tidak terduga sebelum Anda mengaksesnya. Email Phishing sering memberikan tautan ke situs-situs yang berbahaya.

Baca Juga: Nama Bayi Laki-laki Islami yang Lahir di Bulan Juli 2022 dengan 3 Rangkaian Kata, Lengkap dengan Maknanya

• Gunakan password yang susah ditebak oleh orang lain. Ciri-ciri password yang baik adalah cukup panjang dan rumit (gabungan antara huruf, angka, dan karakter lain), unik (tidak digunakan untuk aplikasi lain), baru (diganti setidaknya setiap 90 hari) dan tidak mudah ditebak (hindari penggunaan kata-kata umum, tanggal, nama dll)

• Cukup memberikan informasi secukupnya setiap Anda beraktivitas online.

• Jika Anda menggunakan komputer umum, pastikan Anda telah keluar atau log out sebelum meninggalkan ruangan. Jangan pilih opsi “simpan atau ingat password” pada komputer umum.

• Pasang software antivirus/ antimalware untuk menghentikan potensi serangan terhadap sistem komputer Anda. Jalankan software antivirus secara rutin untuk scan terhadap sistem Anda dan menghapus seluruh bahaya yang ada.

Baca Juga: Pendapat Syaikh Ibnu Utsaimin Kenapa Tidak Diperbolehkan Shalat Diantara Tiang, Berikut Penjelasannya Lengkap

Tips untuk memproteksi data Anda dari email phishing:

• Periksa alamat email pengirim pesan; apakah terlihat dari sumber yang terpercaya?

• Jika Anda tidak yakin terhadap email/surel tersebut, hubungi perusahaan sesuai nomor yang tertera dari situs resmi mereka (bukan dari email) sebelum Anda merespon email tersebut.

• Periksa kredibilitas tautan di email/surel tersebut dengan cara menggerakkan panah “mouse” Anda ke bagian tautan tanpa mengklik.

• Jangan membuka file attachment jika Anda tidak yakin apakah mengandung virus yang membahayakan komputer Anda.

• Gunakan filter spam untuk memblokir pesan-pesan mencurigakan yang masuk ke alamat email Anda.

Baca Juga: Jawaban Tebak Kata Mode Terbaru Tantangan Harian Shopee 28 Juni 2022, Tukarkan Diamond dengan Koin Shopee

Demikian Panduan dan tips mencari kerja online secara aman, Menghindari Penipuan, Spam, dan Phising Dalam Proses Recruitment.***

Editor: Uswatun Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler