19 Pilihan Lagu Natal Anak-anak untuk Perayaan Natal 2023 nan Semarak Bahasa Inggris dan Indonesia Terfavorit

- 25 Desember 2023, 15:04 WIB
Kumpulan Ucapan Natal 2023 untuk Keluarga dan Teman: Ada Versi Bahasa Indonesia dan Inggris, Simak Di Sini!
Kumpulan Ucapan Natal 2023 untuk Keluarga dan Teman: Ada Versi Bahasa Indonesia dan Inggris, Simak Di Sini! /Pixabay.com/Jill Wellington

8. Lonceng Natal

Lagu natal yang tidak boleh ketinggalan selanjutnya adalah Lonceng Natal yang dipopulerkan oleh grup vokal trio Nagel Natal. Lagu ini pastinya akan cocok sekali dibawakan untuk pentas secara solo ataupun beramai-ramai.

9. O’ Christmas Tree

Mengagumi keindahan pohon natal yang dihias sedemikian rupa dengan gemerlap cahayanya, lagu ini cocok sekali dinyanyikan bersama seluruh anggota keluarga termasuk anak-anak pada saat sedang kumpul bersantai bersama. Melodi yang khidmat akan menambah hangat momen natal bersama keluarga.

10. The First Noel

Daftar lagu natal anak yang jangan sampai terlewatkan adalah The Christmas Noel. Lagu ini sangat sangat umum diputar atau dinyanyikan pada saat natal hampir diseluruh belahan dunia. Tidak heran ketika musik ini diputar akan langsung membawa memori indah perayaan natal di benak kita semua.

11. Santa Shark

Si Kecil sempat terkena demam “baby shark“? Jika ya, lagu Natal untuk anak-anak satu ini cocok banget untuk buat Natalan bersama si kecil lebih seru. Dengan irama ceria dan pola menyerupai lagu “baby shark”, “santa shark” adalah pilihan lagu Natal yang tepat untuk anak-anak usia Balita.

12. Santa Claus is Coming to Town

“Santa Claus is Coming to Town” adalah lagu Natal anak-anak klasik yang tidak akan pernah ketinggalan zaman untuk dinyanyikan atau diputar untuk memerikan perayaan Natal baik di rumah ataupun sekolah minggu. Irama semangat yang gembira dengan lirik yang ceria sangat cocok untuk anak-anak.

13. Malam yang Indah

Ingin lagu Natal anak-anak dalam bahasa Indonesia? Lagu dari Kevin dan Karyn ini bisa jadi alternatif lagu Natal anak-anak untuk perayaan Natal di sekolah minggu untukmu. Dengan lirik yang menceritakan rasa syukur kepada orang tua, lagu Natal untuk anak-anak ini juga bisa menjadi media pembelajaran untuk anak-anak.

14. Seribu Lilin

Satu lagi lagu Natal dalam bahasa Indonesia untuk anak-anak yang bisa jadi pilihanmu, yakni lagu “Seribu Lilin” yang dinyanyikan oleh Nikita dan Herlin Pirena. Memiliki makna rasa syukur yang dalam, lagu Natal ini lebih cocok untuk anak berusia di atas lima tahun.

15. We Wish You a Merry Christmas

Pilihan lagu Natal anak-anak selanjutnya adalah “We Wish You Merry Christmas”. Menjadi salah satu lagu Natal anak-anak paling populer, lagu ini memiliki lirik yang mudah dinyanyikan serta irama yang sangat pas untuk digunakan menari.

Tak heran lagu Natal ini tak pernah terlewatkan saat perayaan Natal anak-anak di sekolah Minggu.

16. Little Drummer Boy

Sama seperti lagu Natal anak-anak sebelumnya,”Little Drummer Boy” juga merupakan lagu dengan lirik sederhana serta mudah dinyanyikan untuk anak-anak. Dengan irama yang lebih pelan, tak menjadikan lagu ini tak semenarik lagu Natal anak-anak lainnya, lho.

Halaman:

Editor: Rahayu Tri Agustina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah