Resep Bumbu Rendang Daging Sapi Spesial dan Khas Medan yang Pasti Enak dan Lezat, serta Cara Memasaknya

23 Juli 2022, 07:10 WIB
Resep Bumbu Rendang Daging Sapi Spesial dan Khas Medan yang Pasti Enak dan Lezat, serta Cara Memasaknya /

Portal Pati - Indonesia kaya akan kuliner yang tidak hanya dikenal di dalam negeri melainkan juga di luar negeri. salah satunya adalah rendang yaitu masakan khas dari Padang.

Rendang dihasilkan dari proses memasak dengan suhu rendah dalam waktu yang lama.

Bumbu utama yang digunakan dalam memasak rendang di antaranya daging sapi, santan kelapa, cabai, dan rempah-rempah.

Baca Juga: Fenomena Citayam Fashion Week, Anies Baswedan Gandeng Petinggi Bank Eropa, Ridwan Kamil Gandeng Ojol Jabar

Rasanya yang gurih dan lezat menjadikan makanan ini berhasil masuk ke dalam daftar makanan terlezat di dunia.

Bagi Anda yang ingin menikmati kelezatan rendang daging sapi, bisa membuat sendiri di rumah.

Berikut resep bumbu rendang daging sapi spesial dan khas Medan:

Baca Juga: PDF Contoh Teks Pidato Sambutan Untuk Ketua Panitia Acara Peringatan HUT ke-77 RI, Singkat Padat dan Jelas

Resep Rendang Daging Sapi Spesial

Bahan:

500 gr daging
1 batang serai geprek
3 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 sdt kaldu sapi dan garam
1/2 sdt jintan bubuk
1/2 sdt merica bubuk
1 ruas lengkuas geprek
2 cm kayu manis
1 sdt gula merah
Jeruk nipis
500 ml santan dari 1/2 kelapa

Baca Juga: Kondisi Istri TNI Korban Penembakan di Semarang Mulai Membaik, Tim Gabungan TNI-Polri Kantongi Nama Pelaku

Bumbu halus:

4 siung bawang putih
6 butir bawang merah
2 butir kemiri
1/2 sdt ketumbar
3 cabai merah besar (buang bijinya)
2 cm kunyit
3 cm jahe

Baca Juga: 12 Rekomendasi Film Bertema Wood Teror yang Memicu Adrenalin Penonton, Apa Saja? Berikut Rekomendasinya

Cara membuat

1. Pertama, cuci bersih daging, potong sesuai selera, beri perasan jeruk nipis, lalu cuci lagi.

2. Haluskan bumbu, lalu tumis bumbu halus dengan serai, daun jeruk, daun salam, kayu manis dan lengkuas sampai matang.

3. Masukkan daging, aduk rata, lalu masukkan santan. Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk.

4. Kemudian masukkan garam, kaldu, jintan, merica dan gula merah, diamkan hingga bumbu meresap dan airnya menyusut.

5. Koreksi rasa, angkat dan hidangkan.

Baca Juga: Kumpulan Status Bahasa Inggris Selamat Tahun Baru Hijriah 1444 untuk WA, FB, IG Lengkap dengan Terjemahan

Resep Rendang Daging Sapi Khas Medan

Bahan:

1 kg daging sapi
250 gram kentang
2 santan kelapa tua (pisah kental dan encer)
1/2 butir kelapa parut gongseng (haluskan)
3 lembar daun salam
3 btg serai
7 lembar daun jeruk
4 lembar daun kunyit
1 bunga lawang
2 batang kayu manis
5 kapulaga
Gula garam lada, air asam jawa
4 ruas lengkuas
3 ruas jahe
Bumbu halus:

20 bawang merah
14 bawang putih
2 ruas kunyit
4 kemiri
1 - 2 sdt ketumbar
100 gr cabai keriting
8 rawit merah

Baca Juga: Nikmati Liburan Keluarga di Kota Ukir Jepara Jawa Tengah, Cek 6 Tempat Wisata Alam Menarik Berikut Ini!

Cara membuat:

1. Masukkan daging dan semua bumbu dalam wajan. Nyalakan api hingga keluar airnya. Biarkan agak susut.

2. Masukkan santan kental. Aduk-aduk sampai mendidih. Terus aduk sampai menyusut setengahnya.

3. Masukkan santan encer aduk terus sampai matang sekitar 1 jam hingga keluar minyaknya. Masukkan serundeng halus dan kentang.

4. Kecilkan api, masukkan air asam jawa. Aduk-aduk terus hingga kentang matang dan kuah menjadi kering.

5. Sajikan.***

Editor: Uswatun Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler