Penyebab Salah Bantal dan Cara Mengatasi Rasa Nyerinya

- 30 Mei 2024, 09:14 WIB
Ilustrasi sakit leher akibat 'salah bantal'
Ilustrasi sakit leher akibat 'salah bantal' /pixabay/Olichel

Portal Pati - Salah bantal adalah hal yang sering dialami masyarakat. Meskipun tidak membahayakan, leher kaku dan nyeri yang diakibatkan oleh salah bantal dapat mengganggu Anda dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Maka dari itu, selain memperhatikan waktu tidur yang ideal, Anda juga perlu memperhatikan beberapa hal lainnya yang bisa menyebabkan salah bantal. Untuk Anda yang masih asing dengan istilah salah bantal dan cara mengatasinya, simak artikel ini sampai akhir.

Baca Juga: Tips Membuat Acar Timun yang Segar dan Rasa Asamnya Pas, Cocok untuk Pecinta Kuliner

Apa itu Salah Bantal?

Salah bantal adalah suatu istilah yang sering dipakai masyarakat Indonesia untuk menyebut kondisi leher nyeri dan kaku ketika bangun tidur. Istilah salah bantal dipilih karena penyebab dari kondisi tersebut adalah karena posisi bantal yang tidak tepat.

Pada umumnya, waktu yang dibutuhkan seseorang untuk tidur adalah selama 6-8 jam. Dengan waktu selama itu, otot leher akan menjadi kaku dan tegang apabila posisi tidur Anda kurang tepat. Kondisi otot leher yang kaku tersebut berpotensi menyebabkan rasa nyeri dan susah untuk digerakkan pada keesokan harinya.

Penyebab Salah Bantal

Salah bantal ternyata tidak hanya disebabkan oleh posisi bantal yang kurang sesuai ketika tidur. Ada beberapa penyebab lain yang juga menyebabkan kondisi tersebut. Beberapa penyebab salah bantal adalah sebagai berikut:

Posisi tidur yang kurang tepat.

Bantal yang terlalu empuk atau terlalu keras.

Mengalami cedera leher sebelumnya.

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah