Berapa Waktu yang Dibutuhkan untuk Sembuh dari Penyakit Demam Berdarah Dengue DBD? Catat Ini

- 25 Maret 2024, 21:59 WIB
Dinkes Kota Batu melakukan pemberantasan sarang nyamuk cegah DBD.
Dinkes Kota Batu melakukan pemberantasan sarang nyamuk cegah DBD. /kemkes.go.id

Setelah melewati masa kritis, pengidap demam berdarah akan memasuki fase pemulihan. Fase ini akan terjadi selama 48–72 jam setelah fase kritis lewat.

Pada fase penyembuhan, cairan yang keluar dari pembuluh darah akan kembali masuk ke dalam pembuluh darah. Jadi, sangat penting untuk menjaga agar cairan yang masuk tidak berlebihan.

Pasalnya, cairan yang berlebihan dalam pembuluh darah bisa menyebabkan kematian akibat gagal jantung dan edema paru. Saat memasuki fase pemulihan, kadar trombosit akan meningkat dan kembali ke angka normal.

Maka dari itu, penting bagi pengidap demam berdarah untuk beristirahat total dan menjaga kondisi tubuh selama berada dalam tiga fase tersebut.

Kondisi tubuh harus selalu dipantau selama tiga fase demam berdarah berlangsung. Jika muncul gejala berupa sesak napas, keringat dingin, atau terjadi perdarahan, segera pergi ke IGD atau rumah sakit terdekat.

Bagaimana Penanganan Demam Berdarah?

Sebenarnya tidak ada pengobatan khusus untuk mengatasi gejala demam berdarah secara total. Untuk pemulihan, pengidap harus banyak minum cairan.

Untuk mengetahui kapan harus memeriksakan diri ke dokter saat mengalami demam berdarah.

Hubungi dokter segera jika kamu memiliki salah satu dari tanda dan gejala dehidrasi berikut ini:

Buang air kecil berkurang.
Sedikit atau tidak ada air mata.
Mulut atau bibir kering.
Lesu atau kebingungan.
Obat bebas resep seperti acetaminophen bisa membantu mengurangi nyeri otot dan demam. Ingat, jika kamu mengalami demam berdarah, sebaiknya hindari pereda nyeri otot lainnya, termasuk aspirin, ibuprofen, dan naproxen. Obat ini bisa meningkatkan risiko komplikasi perdarahan demam berdarah.

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x