Bagaimana Cara Menjadi Dropshipper? Ini 10 Cara Mudah Menjadi Dropshipper Sukses, Bisa Dicoba!

- 16 Mei 2024, 13:00 WIB
 Ilustrasi dropshipper, Bukan Binary Option, Inilah Dropshioper Usaha Sampingan yang Berpotensi Menghasilkan Cuan, Simak Ini Caranya
Ilustrasi dropshipper, Bukan Binary Option, Inilah Dropshioper Usaha Sampingan yang Berpotensi Menghasilkan Cuan, Simak Ini Caranya /Pixabay/HutchRock / 76 images/

Foto merupakan salah satu faktor penting yang dapat memikat konsumen untuk akhirnya memutuskan membeli produk jualan dropshiper. Namun, tentu saja foto bukanlah satu-satunya faktor yang menjadi pendorong untuk menjual produk dropshiper.

Oleh karena itu, dropshiper perlu lebih aktif dalam melakukan pemasaran produk. Seperti mengoptimalkan sosial media sebagai salah satu media pemasaran online selain melalui e-commerce.

Bagaimana cara untuk mengoptimalkan pemasaran di sosial media? Manfaatkanlah seluruh fitur yang disediakan oleh sosial media tersebut. Contohnya seperti Whatsapp. Instagram dan Facebook yang menyediakan fitur stories untuk penggunaannya.

Aktiflah berinteraksi dengan pengikut di sosial melalui fitur stories tersebut, dengan memanfaatkan polling maupun melakukan tanya jawab melalui fitur Question and Answer. Dengan aktif berinteraksi, maka penjual akan mendapatkan informasi mengenai karakteristik konsumen, kritik saran maupun hal-hal penting yang dapat meningkatkan penjualan.

Selain itu, fitur-fitur yang disediakan oleh sosial media tersebut dapat diakses secara gratis. Sehingga dropshiper tidak perlu menambahkan modal dalam pengoptimalan konten jualan di sosial media.

9. Membuat Website

Membuat website sebagai pendukung untuk memasarkan produk dapat membantu mengoptimalkan penjualan. Website dapat pula dijadikan sebagai faktor konsumen untuk mempercayai bahwa toko online yang dibangun oleh dropshiper berkualitas serta bukanlah toko tipuan.

Agar menampilkan bahwa toko dropshiper merupakan toko yang berkualitas, maka pastikanlah untuk membuat website yang berkualitas dan terlihat professional. Pastikan sistem pada website tersebut mudah untuk diakses melalui ponsel genggam maupun personal computer.

Semakin mudah dan terlihat professional, maka semakin yakin pula konsumen bahwa toko online dropshiper merupakan toko yang menjual barang berkualitas.

Apabila dropshiper tidak memiliki pengalaman untuk membuat website atau mengurus website, maka gunakanlah WordPress yang lebih mudah dikelola untuk membangun toko online.

Halaman:

Editor: Abdul Rosyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah